Relawan Ciptakan Lagu 'My Heart Will Jokowi Go On'

Relawan dari komunitas For One mengumumkan bahwa mereka menciptakan lagu dukungan untuk Joko Widodo-Ma'ruf Amin.
Sumber :
  • VIVA/Lucky Aditya

VIVA – Relawan komunitas For One menciptakan lagu dukungan untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Lagu itu berjudul “My Heart Will Jokowi Go On” dan dinyanyikan salah satu finalis ajang pencarian bakat X-Factor, Yohana.

Ahmad Luthfi-Taj Yasin Kalah di Tempat Jokowi Nyoblos

Menurut Ketua Dewan Penasihat For One, Wahyudi Winarjo, alasan mendukung Jokowi-Ma’ruf karena dianggap sebagai pasangan calon yang komplet. Jokowi sebagai sosok pemimpin merakyat dan Ma'ruf Amin sebagai sosok kiai yang dicintai masyarakat.

"Secara objektif, kami melihat sosok yang bagus, humble (rendah hati), sederhana, tidak sombong, dan pro-rakyat ada di Jokowi. Apalagi pasangannya dari seorang kiai, dan saya yakin, insya Allah Indonesia tetap dijaga kiai. Ini pasangan yang lebih unggul dari yang lain," kata Wahyudi di Malang, Sabtu kemarin.

Ahmad Luthfi-Taj Yasin Keok di TPS Jokowi Nyoblos

Lagu “My Heart Will Jokowi Go On”, katanya, sebenarnya lagu versi parodi yang dinyanyikan oleh Yohana. Lagu aslinya adalah “My Heart Will Go On” yang dinyanyikan Celline Dion. Lagu itu resmi dirilis lengkap dengan video klip versi parodi.

Wahyudi mengklaim lagu itu sebagai upaya para relawan Jokowi untuk memberikan dukungan dengan cara elegan dan berakhlakul karimah, bukan dengan kampanye hitam atau fitnah. Sebab, terutama generasi muda atau generasi milenial, membutuhkan program dan ruang apresiasi.

Momen Jan Ethes Dampingi Jokowi dan Iriana Mencoblos Pilkada 2024

Dia menyebut Jokowi mampu menguatkan eksistensi bangsa dan negara Indonesia, salah satunya dengan pembangunan infrastruktur di luar Jawa. Artinya, pembangunan tak lagi berpusat di Jawa.

Selain itu, menurut Wahyudi, Jokowi juga adalah presiden yang memiliki banyak sahabat pemimpin negara lain. Karakter pemimpin seperti itulah yang dibutuhkan Indonesia. “Saya rasa, presiden harus sosok yang dicintai negara sahabat," ujarnya.

Relawan For One aktif melakukan komunikasi dengan Jokowi. Menurutnya, dalam periode kedua pencalonan presiden, Jokowi berkomitmen membangun sumber daya manusia Indonesia.

"Membangun masyarakat itu bisa dipancing dengan membangun infrastruktur. Manusia bakal membangun di dekat infrastruktur, membangun dari bawah. Dalam periode kedua Pak Jokowi nanti akan menjadikan budaya sebagai panglima; kita bakal bangun budaya Nusantara yang basisnya di desa," katanya.

Yohana sang penyanyi “My Heart Will Jokowi Go On” mengaku bangga dipilih untuk menyanyikan lagu itu. Dia merasa kagum dengan sosok Jokowi dan karenanya terharu ketika ditawari menyanyikan lagu itu.

Dia bercerita, lagu diaransemen dan direkam dalam sehari tetapi produksi video musiknya hampir dua pekan. Dia merasa gembira dapat menyanyikan lagu itu. “Saya ingin menyanyikan lagu ini dengan sepenuh hati. Semoga mereka (penggemar) juga mengikuti langkah saya," ujarnya.

Presiden Jokowi dan Gubernur Jatim periode 2019-2024 Khofifah Indar Parawansa.

Ucapan Selamat Jokowi setelah Khofifah-Emil Menang Versi Quick Count

Presiden RI ke-7 Jokowi langsung mengucapkan selamat kepada Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak setelah paslon nomor urut 2 itu unggul suara Versi Quick Count

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024