Viral, Bupati Dompu Jatuh dari Kuda saat Daftar ke KPU

Bupati Dompu, Abdul Kader Jaelani terjatuh dari kuda saat hendak mendaftar ke KPU (Istimewa)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Satria Zulfikar (Mataram)

Lombok, VIVA – Bupati Kabupaten Dompu, Abdul Kader Jaelani (AKJ) terjatuh dari kuda saat hendak mendaftar ke KPUD Dompu untuk maju Pilkada Kabupaten Dompu, Rabu, 28 Agustus 2024. Video yang memperlihatkan momen saat AKJ terjatuh dari kuda kemudian viral di media sosial.

DPR RI Kritik Keras KPU Sewa Jet Pribadi dan Apartemen: Anggaran Pemilu Buat Gaya Hidup Mewah

Tampak dalam video yang beredar, AKJ yang menggunakan busana putih dengan balutan kain tradisional Dompu menaiki seekor kuda dengan dikawal sekitar empat orang yang menggunakan pakaian adat di samping kuda.

Bupati Dompu, Abdul Kader Jaelani terjatuh dari kuda saat hendak mendaftar ke KPU (Istimewa)

Photo :
  • VIVA.co.id/Satria Zulfikar (Mataram)
Pembangunan Tak Berjalan jika Kotak Kosong Menang, Menurut Rumah Demokrasi

Namun tidak berselang lama, kuda itu pun mengamuk dengan melompatkan dua kali depan dan kaki belakang. Alhasil Bupati Dompu itu terlempar jatuh ke sisi kanan.

Bupati AKJ kemudian dengan cepat dibantu relawan untuk berdiri. Beruntung, AKJ tidak mengalami cidera akibat terjatuh dari kuda.

Indikator Politik: Elektabilitas Pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul di Pilgub Jabar

Salah seorang relawan yang tidak menyebutkan namanya membenarkan insiden terjatuhnya petahana tersebut. "Ya benar tadi sempat ada insiden bupati terjatuh dari kuda," katanya.

Sementara di media sosial ramai warganet yang berspekulasi bahwa terjatuhnya AKJ dari kuda sebagai pertanda alam mengalami rintangan saat maju Pilkada Dompu.

"Tanda-tanda kode alam," ujar seorang netizen.

Ilustrasi Pemilu 2024.

Photo :
  • VIVA

Namun tidak sedikit juga netizen yang bersimpati atas insiden jatuhnya Bupati Dompu.

"Semoga tidak kenapa-kenapa beliaunya," timpal seorang warganet.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya