Pemuda Muhammadiyah Ingatkan Kader Memihak Jangan Bawa Institusi

Ketua PP Pemuda Muhammadiyah, Sunanto
Sumber :
  • Reza Fajri/VIVA.co.id.

VIVA – Ketua PP Pemuda Muhammadiyah Sunanto kembali menegaskan, institusinya tidak memihak pasangan calon dalam pemilihan presiden 2019. Hal itu disampaikan di sela bertemu dengan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Bambang Soesatyo, Kamis 17 Januari 2019.

Jusuf Kalla Nilai Pertemuan Jokowi-Prabowo Damaikan Politik Bangsa

"Jadi tidak mungkin mendukung satu atau dua karena itu sudah putusan organisasi, bukan putusan individu," kata Sunanto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan.

Sunanto mempersilakan, jika ada anggotanya yang mendukung salah satu paslon. Namun, dia mewanti-wanti agar tidak mengatasnamakan PP Pemuda Muhammadiyah dan juga menjaga nama baik organisasi.

#03PersatuanIndonesia Sinyal Baik Pertemuan Jokowi-Prabowo

"Yang paling penting adalah bagaimana kita ingatkan kepada anggota Pemuda Muhammadiyah untuk menjaga nilai-nilai Muhammadiyah dalam politik. Jangan bawa ideologi luar ke Muhammadiyah," ujar Sunanto.

Sementara itu, Bambang Soesatyo alias Bamsoet juga meminta Pemuda Muhammadiyah tidak ikut-ikutan deklarasi mendukung salah satu paslon. Dia meminta mereka ikut bantu menyejukkan suasana.

Usai Putusan MK, Jokowi Beri Pidato di Kediaman Ma'ruf Amin

"Saya minta Pemuda Muhammadiyah, tetap berada dalam posisi tengah yang bisa mendinginkan suasana," kata dia.

Menurut dia, Pemuda Muhammadiyah bisa bantu mengingatkan agar setiap pihak tidak membuat Indonesia terpecah karena politik. Menurutnya, jika organisasi pemuda baik, partai akan baik.

"Nah, inilah posisi PP Pemuda Muhammadiyah sebagai salah satu ormas pemuda Indonesia, mengambil bagian di situ, mendinginkan suasana, mendinginkan abang-abang kita, bapak-bapak kita dan yang berada di timses A dan B," ucap Bamsoet. (art)

Sidang gugatan sejumlah calon legislatif Partai Gerindra.

Ajukan Saksi Tambahan, Putusan Gugatan Mulan Jameela Cs Ditunda

Mulan Jameela dan beberapa caleg menggugat Partai Gerindra.

img_title
VIVA.co.id
12 Agustus 2019