Lagi Tren, Masuk Tol Berjemaah dengan Cara Mundur

Masuk tol dengan cara mundur.
Sumber :
  • Instagram @polantasindonesia

VIVA – Kemacetan yang terjadi setiap hari di seluruh ruas jalan yang ada di Ibu Kota, membuat beberapa pengguna jalan tidak berpikir jernih.

Video Detik-detik Pengendara Nakal Bertemu Petugas Dishub

Seperti yang terjadi dalam video ini. Dilansir dari akun Instagram @polantasindonesia, Sabtu 14 Januari 2018, sebuah video menunjukkan bagaimana beberapa pengemudi kendaraan melakukan pelanggaran secara beramai-ramai.

Dalam video tersebut, terlihat beberapa mobil dari lajur tengah mengambil ke lajur kanan, yang kebetulan menjadi titik keluar dari jalan tol.

Tingkah Pengemudi BMW Menolak Ditilang, Maju Kena Mundur Kena

Mobil-mobil tersebut, kemudian berhenti di sisi paling kanan. Kemudian, pengemudi memindahkan transmisi ke posisi mundur, dan pelan-pelan mobil diarahkan masuk ke jalan tol melalui pintu keluar.

Mereka tidak peduli ada mobil yang melaju kencang dari tol dan hendak keluar di titik tersebut.

Hancurkan Motor Pacar Saat Ditilang, Kondisi Adi Akan Diperiksa

Karena gerbang pembayaran tol hanya ada di titik masuk, maka para pengemudi nakal itu tidak perlu mengeluarkan uang untuk bisa melaju di jalur bebas hambatan.

Kamera pengawas (CCTV).

Disayang Petugas, Pemotor Ini Malah Lempar Puntung Rokok

Ia ditegur karena melanggar aturan lalu lintas.

img_title
VIVA.co.id
5 Juli 2020