Mobil Antik Adolf Hitler Dilelang, Masih Mulus

Mercedes-Benz 770K Grosser Offener Tourenwagen
Sumber :
  • Newsweek

VIVA – Kolektor mobil-mobil antik dapat memanfaatkan acara lelang yang satu ini. Ya, sebuah mobil jadul dan spesial akan dilelang pada pertengahan Januari mendatang. Mobil Mercedes-Benz 770K Grosser Offener Tourenwagen buatan 1939 ini pantas menjadi rebutan para kolektor mobil antik.

Bebas dari Penjara, Roy Suryo Lagi Senang Hobi Mobil Kuno

Bagaimana tidak? Mobil kuno ini pernah menjadi tunggangan Adolf Hitler dari Oktober 1939 hingga Mei 1941. Mobil yang juga dikenal dengan sebutan Super Mercedes ini akan dilelang dalam acara Worldwide Auctioneers di Arizona, pertengahan Januari mendatang.

Dilansir Newsweek, mobil ini dibawa ke Amerika Serikat setelah Perang Dunia II pada 1945. Saat itu, mobil tunggangan Hitler ini menjadi bagian koleksi dari Imperial Palace Casino di Las Vegas. Yang membuat lebih spesial, mobil ini hanya diproduksi delapan unit, dan saat ini hanya tinggal lima yang tersisa.

Kronologi Tabrakan Transjakarta Vs Mercedes Benz di Jaksel

Beberapa pemimpin dunia yang tercatat mempunyai mobil spesial ini di antaranya Kaisar Hirohito dari Jepang, Raia Norwegia, diktator Portugal António de Oliveira Salazar, diktator Spanyol, Jenderal Francisco Franco, dan Pope Pius XI.

Nah, begitu spesialnya mobil yang satu ini tentu pihak penyelenggara lelang sangat pede mobil ini akan laku dengan harga tinggi. Pasalnya, selain langka, mobil ini juga menjadi saksi sejarah, baik sebelum maupun sesudah Perang Dunia II.

Mercedes-Benz Punya Sejarah Unik yang Jarang Diketahui Orang

Mengingat mobil ini pernah ditunggangi Hitler, rencananya 10 persen dari hasil lelang mobil antik ini akan disumbangkan untuk para korban holocaust. (ase)

Mobil Ferrari Ini Terjual Hingga Miliaran

Mobil Ferrari Rusak Ini Terjual Hingga Rp27,5 Miliar

Sebuah Ferrari yang telah rusak parah, dan bekas terbakar saat balapan di tahun 1960-an, dijual seharga US$1,8 juta atau setara dengan Rp27,5 miliar.

img_title
VIVA.co.id
21 Agustus 2023