Atasi Antrean, SPBU Ini Sediakan Layanan Antar

SPBU di India.
Sumber :
  • Rushlane

VIVA.co.id – Jumlah pengguna kendaraan yang semakin banyak setiap tahunnya membuat antrean pengisian bahan bakar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum atau SPBU bertambah panjang. Kondisi ini bisa dilihat pada waktu-waktu tertentu, seperti jam berangkat dan pulang kerja.

Aksi Emak-emak Bikin Heboh di SPBU Bekasi

Karena dianggap kurang efektif, maka tiga perusahaan pemilik SPBU di India, yakni Indian Oil Corporation, Bharat Petroleum Corporation, dan Hindustan Petroleum Corporation meluncurkan layanan baru berbasis teknologi.

Dilansir dari Rushlane, Rabu 26 April 2017, dengan memanfaatkan layanan tersebut, konsumen tidak perlu lagi datang ke SPBU. Mereka cukup melakukan pemesanan melalui jalur digital, dan bahan bakar bensin atau diesel yang dibutuhkan akan diantar ke rumah atau kantor.

Mau Dapat HP dari Beli Pertalite, Pantengin SPBU Ini Besok

Dengan cara ini, konsumen tidak perlu repot meluangkan waktu mampir ke SPBU untuk mengisi BBM saat berangkat ke kantor. BBM akan dikirim saat mereka sedang bersiap-siap di rumah.

Di negeri Hindustan, jumlah kendaraan yang mengisi BBM setiap harinya mencapai lebih dari 350 juta unit. Dari sekitar 38 ribu SPBU yang ada, 80 persennya sudah mendukung pembayaran non-tunai.

Izin SPBU Dipermudah, ESDM Optimis Investasi Bergairah

Sekadar informasi, jasa pengisian BBM di lokasi juga ditawarkan oleh pabrikan mobil mewah asal Swedia, yaitu Volvo. Jasa itu adalah bagian dari layanan purnajual bagi pembeli mobil Volvo tipe S90 dan XC90 versi terbaru. Sayangnya, layanan tersebut hanya berlaku di beberapa negara maju. (art)

SPBU Shell

SPBU Shell Bakal Dibekali Colokan Listrik

Untuk mengisi baterai mobil listrik.

img_title
VIVA.co.id
26 Juni 2019