Tidak Diterima Disalip, Anak Politisi Tembak Pengemudi Swift
- AP Photo/ Tim Hales
VIVA.co.id – Selain dituntut untuk mahir mengemudikan mobil, pengguna jalan zaman sekarang juga harus memiliki rasa toleransi yang besar.
Mereka harus sabar dan tidak mudah terpancing untuk melakukan hal-hal yang melanggar hukum.
Hal itu diperlukan, karena setiap hari selalu ada peristiwa di jalanan, mulai dari serempetan hingga tabrakan. Belum lagi pengguna jalan lain yang merasa ingin didahulukan, sehingga membuat perjalanan kendaraan lain menjadi terhambat.
Terkait hal tersebut, baru-baru ini terjadi kekerasan di jalan yang mengakibatkan hilangnya nyawa seseorang. Dilansir dari Rushlane, Rabu 11 Mei 2016, akibat tidak diterima mobilnya disalip kendaraan lain, pengemudi mobil itu mengumbar tembakan.
Peristiwa bermula saat mobil Range Rover yang dikemudikan Rocky Yadav disalip oleh Suzuki Swift edisi terbatas milik Aditya Sachdeva, di sebuah jalan yang ada di India. Ibu Rocky, Manorama Devi, adalah seorang politisi yang masih aktif di India
Rupanya, Rocky tidak suka jika ada orang mendahului kendaraannya. Dengan segera ia mengejar mobil Aditya sambil membuka kaca.
Bukannya mengeluarkan kata-kata kasar, Rocky justru mengacungkan pistol dan melepaskan beberapa peluru ke udara.
Aditya langsung ketakutan dan memacu mobilnya menjauhi Range Rover. Apes, Rocky mengarahkan laras pistol ke kaca belakang Swift. Peluru yang melesat menembus kaca dan mengenai tubuh Aditya. Ia langsung tewas di tempat.
Saat ini, Rocky sudah ditahan oleh kepolisian setempat. Tidak hanya itu, polisi juga menangkap ayah Rocky dan pengawal ibunya. Mereka ikut ditahan karena dianggap bertanggung jawab atas pistol yang dipegang oleh Rocky.