The Power of Emak-emak, Duduk 'Melayang' di Motor
- Twitter@CrazyinINA
VIVA – Berbagai macam tingkah laku unik ditunjukkan pengendara sepeda motor di jalan. Seperti yang dilakukan pengendara motor wanita, mulai dari salah menyalakan lampu sein hingga nekat menerjang jalan yang sedang diperbaiki.
Keunikan terbaru ditunjukkan dalam video di akun Twitter @CrazyinINA, yang memperlihatkan seorang emak-emak duduk di jok paling belakang sepeda motor.
Namun, cara duduknya tak biasa. Emak-emak tersebut tampak berdiri melayang di jok motor paling belakang itu. Terlihat, ia seperti sedang menahan beratnya sebuah peti kayu.
Sementara, pengendara motor pun nampak juga membawa barang dagangan yang diletakkan di bagian depan.
Video tersebut langsung mendapat beragam komentar dari warganet.
"Salut sama perjuangannya nyari rejeki tp jgn abaikan keselamatan jg. Kan bisa itu mtr nanti balik lg jemput si ibu stelah nganter barang," tulis @RJ2821.
Ada juga tanggapan lainnya dari @gendranyrara. "Ini ibuknya kok bisa ngayang gandolan dimana, tangannya kuat amat," tulis pemilik akun itu.