Mogok di Tol, Penumpang Wajib Keluar Mobil
- Petugas mendorong mobil mogok
VIVA.co.id – Meski dalam kondisi baru, namun tidak menutup kemungkinan mobil tiba-tiba mogok. Jika hal itu terjadi di jalan biasa, maka pengemudi cukup menelepon bengkel langganan dan meminta mekanik datang.
Namun bila mobil mogok saat melintas di jalan tol luar kota, maka proses perbaikan bisa memakan waktu yang lebih lama. Sebab, harus menunggu datangnya mobil derek. Waktu tunggu bisa lebih lama lagi jika tol dalam kondisi macet.
Saat mobil tiba-tiba mogok di jalan tol, pengemudi sebaiknya langsung mencari cara yang aman untuk meminggirkan mobil ke bahu jalan. Tujuannya agar tidak menghalangi jalur, sehingga tidak terjadi antrean panjang.
Jika mobil sudah berada di bahu jalan, maka sebaiknya segera lakukan beberapa langkah ini, seperti dilansir dari Astraworld, Jumat 6 Oktober 2017:
Pertama, pastikan Anda memasang tanda bahwa sedang ada mobil mogok. Cara paling mudah yakni memasang segitiga pengaman, dengan jarak sekitar 10 meter dari belakang mobil. Posisikan segitiga pengaman kurang lebih 30 sentimeter ke arah kanan mobil, agar mudah terlihat oleh pengguna jalan.
Sebagai tambahan pengaman, aktifkan lampu hazard, meski saat itu siang hari. Lampu yang menyala terang bisa terlihat dari jarak yang cukup jauh.
Terakhir, pastikan semua penumpang keluar dari mobil. Penumpang sebaiknya menunggu di belakang pagar pembatas jalan tol, agar bisa menunggu dengan lebih aman.
Mereka tidak disarankan menunggu di dalam mobil, untuk menghindari cedera jika terjadi tabrak belakang dari pengendara lain yang masih memanfaatkan bahu jalan untuk jalur laju mobilnya. (hd)