Ingin Pasang Bagasi di Atas Mobil, Cek Dulu Atapnya

Roof rack untuk membawa barang di atas mobil.
Sumber :
  • Jeffry Yanto/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Bagi Anda yang gemar melakukan perjalanan jauh dan merasa ruang bagasi minim untuk meletakkan barang, aksesori bagasi tambahan di atas mobil bisa jadi solusinya.

Roof Box Buat Fortuner Kena Diskon Rp 2 Juta di GIIAS 2024

Namun, ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan, sebelum Anda memutuskan untuk memasang roof rack atau roof box.

Hal itu diungkapkan pemilik toko aksesori Banteng Mas, Marwin, saat ditemui VIVA.co.id di MGK Kemayoran, Jakarta.

Pilihan Dashcam Mobil yang Bisa Memantau Rekaman dari Jarak Jauh

"Sebenarnya, semua mobil bisa menggunakan roof box atau roof rack. Hanya saja, yang perlu diperhatikan adalah dudukan di atap mobil. Apabila mau menggunakan aksesori itu, harus ada dudukannya," kata Marwin kepada VIVA.co.id.

Beberapa mobil, Marwin menjelaskan, tidak memiliki dudukan khusus untuk memasang roof rack atau roof box.

Aksesori Ini Menjadi Penolong Pengguna Mobil dari Jeratan Hukum

Alhasil, pemilik harus mengeluarkan uang tambahan. Harga yang ditawarkan untuk dudukan tersebut yakni sekitar Rp4 jutaan.

"Kalau pakai merek bagus, dudukannya juga harus bagus. Untuk harganya, merek Yakima Rp4,25 juta, kalau Thule itu Rp4,5 juta," ujarnya.

Marwin juga menjelaskan, dudukan yang berkualitas sangat penting untuk menjaga keamanan saat berkendara.

"Harus yang kuat dan bagus. Karena, itu berpengaruh pada faktor keselamatan juga. Kalau tidak kuat, nanti rak atau boksnya bisa lepas," kata Marwin.

Kaca film V-Kool di GIIAS 2024

Pemilik Mobil Premium Gak Perlu Keluar Uang Banyak Beli Kaca Film Ini di GIIAS

Kaca film V-Kool yang sudah menjadi OEM (Original Equipment Manufacturing) beberapa brand, dan menyasar segmen premium gelar promo selama pameran GIIAS 2024 di ICE BSD...

img_title
VIVA.co.id
21 Juli 2024