Cara Mudah Bersihkan Sendiri Sabuk Pengaman
- Youtube
VIVA.co.id – Kabin mobil yang bersih akan membuat perjalanan menjadi lebih nyaman dan menyenangkan. Itu sebabnya beberapa orang rela menghabiskan uang banyak demi mendapatkan kabin mobil yang bebas debu dan kotoran.
Salah satu bagian di dalam kabin mobil yang jarang dibersihkan oleh salon perawatan mobil adalah sabuk pengaman. Hal ini dikarenakan sabuk yang kotor tidak akan terlihat saat pengemudi dan penumpang tidak berada di dalam mobil.
Namun ternyata, sabuk pengaman dapat dibersihkan sendiri di rumah. Bahan dan alat yang digunakan pun sederhana, yakni sikat baju dan sikat gigi yang sudah tidak terpakai, cairan pembersih serba guna, cairan pembersih bahan kain, penjepit kertas, dan cuka makan.
Dilansir dari Autoblog, Senin 11 Juli 2016, yang pertama harus dilakukan adalah menarik sabuk pengaman hingga hampir seluruh bagian keluar dari gulungannya. Kemudian jepit dengan penjepit kertas, agar sabuk tidak tergulung kembali.
Campur cairan pembersih kain dengan air, kemudian oleskan ke sabuk pengaman dengan menggunakan sikat gigi. Setelah itu, bersihkan dengan sikat baju dengan arah sesuai serat sabuk.
Jangan menyikat dengan arah memutar, karena bisa merusak jalinan tali sabuk pengaman dan membuat kekuatannya berkurang.
Bila ada noda membandel, oleskan campuran pembersih serba guna dan air. Gunakan seperlunya, agar kotoran tidak menyebar ke area sabuk lainnya.
Untuk mengusir bau, gunakan campuran cuka dan air. Cuka memiliki kandungan yang dapat membunuh kuman dan menghilangkan bau. Cairan ini juga ramah lingkungan, karena biasa digunakan untuk memasak makanan.
Setelah bersih, lap dengan kain kering dan biarkan hingga satu hari lamanya. Jangan menggulung sabuk pengaman yang masih basah, karena jamur dapat tumbuh di area yang lembap dengan mudah.