Jangan Remehkan Tutup Pentil Ban, Ini Kegunaannya

Tutup pentil ban kendaraan
Sumber :
  • Toyota

VIVA.co.id - Masih banyak yang menganggap tutup pentil ban tak terlalu penting bagi sebuah kendaraan. Padahal, benda mungil ini ternyata memiliki fungsi dan kegunaan yang sangat penting bagi sebuah kendaraan.

V-Belt Motor Matik Putus Sebenarnya Bisa Diantisipasi

Seperti dilansir situs resmi Toyota, tutup pentil ban memiliki fungsi yang berkaitan dengan keselamatan berkendara Anda. Tutup pentil ban atau yang biasa disebut valve cap ini bertugas mencegah masuknya kotoran, debu, air atau juga lumpur ke bagian leher pentil.

Tentu saja jika ban dibiarkan terbuka tanpa tutup pentil, kotoran bisa masuk ke bagian leher yang terbuat dari besi dan bisa menyebabkan kerusakan karena korosi. Dalam jangka panjang, korosi ini bisa merusak bagian lain dari ban mulai dari per dan penonjok (puncher) sehingga angin di dalam ban keluar.

Ini Harga Bumper Tanduk pada Mobil, Mulai Rp350 Ribu

Selain itu, jika terjadi kerusakan pada bagian pentil sehingga menyebabkan kebocoran masih bisa ditahan sementara karena adanya valve cap ini. Ban tidak akan cepat kempes sehingga ada waktu untuk memperlambat kendaraan saat tengah melaju.

Saat ini, banyak jenis tutup pentil yang bisa Anda dapatkan di pasaran dengan berbagai model. Model yang pertama adalah tutup bawaan pabrik, umumnya berbahan plastik dan berwarna hitam. Tutup pentil model ini secara umum sudah memadai namun memiliki jangka waktu pemakaian tertentu.

Motor Injeksi Mati Mendadak di Tengah Jalan, Ini Penyebabnya

Bila mobil Anda menggunakan tutup pentil ban jenis ini, usahakan untuk memeriksanya secara berkala pada kondisi fisiknya. Bila kondisi tutup sudah retak-retak, longgar dan ulirnya dol, maka sebaiknya segera diganti dengan yang baru.

Model yang kedua adalah tutup pentil ban berbahan metal yang biasanya lebih awet dan membuat ban tidak cepat kempes karena tutup ini sudah dilengkapi dengan sil karet di dalamnya.

Model yang ketiga adalah tutup pentil dekoratif dengan berbagai macam bentuk dan kerap digunakan para modifikator untuk mempercantik bagian ban. Namun, saat memilih tutup pentil ban ini sebaiknya memperhatikan ukuran sesuai lubang ban kendaraan.

Selain itu, Anda juga harus memastikan apakah tutup pentil dapat terpasang dengan kencang pada ban atau tidak. (one)

Bengkel sepeda motor. Foto ilustrasi

Rem Motor Anda Keras, Ini Penyebabnya

Sangat berpengaruh terhadap kenyamanan berkendara.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016