Mobil SUV Jadi Favorit di Indonesia, Ini Alasannya

VIVA Otomotif: Chery Tiggo 7 Pro
Sumber :
  • Dok: Chery Sales Indonesia

Tangerang – Saat memilih mobil, terdapat beberapa faktor penting yang perlu dipertimbangkan guna memastikan kepuasan dan kenyamanan dalam berkendara.

Bermacam Godaan Suzuki Indonesia yang Patut Dilirik di GJAW 2024

Pertama, gaya hidup dan kebutuhan sehari-hari merupakan faktor kunci. Apakah kendaraan akan digunakan untuk bekerja, keluarga, atau petualangan? Pemilihan kendaraan harus mencerminkan aktivitas dan kebutuhan pengguna.

Tren dan teknologi juga memainkan peranan penting. Kendaraan modern sering dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti konektivitas, keselamatan, dan efisiensi bahan bakar.

Detik-detik Kecelakaan Beruntun 11 Kendaraan di Cipondoh, 3 Orang Luka

Selanjutnya, budget atau anggaran juga menjadi faktor penentu. Kendaraan baru sering kali memiliki harga lebih tinggi, sementara kendaraan bekas dapat menjadi pilihan yang lebih ekonomis. Perhitungkan biaya perawatan, asuransi, dan konsumsi bahan bakar dalam pengambilan keputusan.

Ketahanan dan reliabilitas kendaraan tidak boleh diabaikan. Mencari merek dan model kendaraan yang memiliki reputasi baik dalam hal kualitas dan ketahanan dapat menghindarkan dari masalah dan biaya perbaikan yang tidak terduga.

Hasil Uji Lab BBM Pertamax yang Viral Dituding Bikin Rusak Mobil

Karakteristik jalan juga harus dipertimbangkan. Apakah mayoritas perjalanan akan dilakukan di perkotaan dengan jalan aspal atau di daerah pedesaan dengan jalan yang lebih kasar? Pilihlah kendaraan dengan suspensi yang sesuai agar memberikan kenyamanan dalam berbagai kondisi jalan.

VIVA Otomotif: Chery Tiggo 8 Pro

Photo :
  • Dok: Chery Sales Indonesia

Seperti kondisi jalanan di Indonesia, di mana saat ini banyak orang yang memilih Sport Utility Vehicle atau SUV karena bisa melewati berbagai jenis medan tanpa khawatir mengalami kesulitan.

Salah satu merek otomotif yang memiliki banyak pengalaman dalam bidang mobil SUV adalah Chery. Pada pameran GIIAS 2023 yang sedang digelar di ICE BSD City, mereka memajang semua beragam lini SUV yang resmi dipasarkan di Tanah Air.

Tahun ini, PT Chery Sales Indonesia memperkenalkan produk-produk unggulannya, seperti TIGGO 7 Pro, TIGGO 8 Pro, OMODA 5, dan OMODA 5 EV.

Untuk menarik pengunjung, CSI juga menggelar program Low Down Payment atau opsi bunga nol persen hingga dua tahun. Selain itu, mereka juga menghadirkan program trade-in. Tersedia juga satu tahun asuransi gratis bagi yang membeli produk premium.

VIVA Otomotif: Booth Chery di GIIAS 2023

Photo :
  • Dok: CSI

Terkait harga, OMODA 5 ditawarkan mulai dari Rp334.800.000, TIGGO 8 Pro mulai dari Rp528.500.000, dan TIGGO 7 Pro mulai dari Rp369.500.000. Semua angka berstatus on the road DKI Jakarta.

Pembeli mobil juga berkesempatan memenangkan hadiah-hadiah menarik seperti smartphone, smartwatch, tablet, logam mulia, dan e-Money.

“Ini adalah kesempatan yang sangat baik untuk memesan produk Chery, karena kami banyak memberikan nilai tambah khusus untuk pengunjung GIIAS 2023,” ujar President CSI dan Vice President Chery International, Shawn Xu melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Rabu 15 Agustus 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya