Tips Aman Tidur di Mobil saat Perjalanan Jauh
- Thesun.co.uk
VIVA Otomotif – Akses penyeberangan di Pelabuhan Merak, Banten sempat ditutup kemarin akibat cuaca buruk dan gelombang tinggi. Hal itu dilakukan, demi keamanan para pengguna jasa maupun operator kapal.
Penutupan tersebut berdampak, pada panjangnya antrean kendaraan yang hendak menuju Ke Lampung maupun sebaliknya. Totalnya bisa mencapai lebih dari tiga kilometer.
Hal itu membuat para pengguna kendaraan harus menghabiskan malam di dalam mobil mereka, sembari menunggu akses dibuka kembali.
Beristirahat dan tidur di mobil sudah biasa dilakukan oleh beberapa orang, dan hal tersebut juga disarankan untuk mereka yang menempuh perjalanan panjang agar kondisi badan tetap fit serta fokus.
Namun, tidur di dalam kabin tidak bisa dilakukan sembarangan karena bisa mengundang bahaya. Berikut cara aman tidur di mobil, dikutip dari laman resmi Nissan, Kamis 29 Desember 2022:
1. Cari Lokasi Aman
Cari lokasi yang aman untuk parkir mobil. Contohnya tempat parkir atau halaman di tempat-tempat keramaian seperti masjid, restoran, sekolah, kampus, mall, SPBU, mini market, atau rest area.
2. Menghindari Tempat Berisiko
Jangan sembarangan beristirahat di bahu jalan atau di pinggir jalan dengan kondisi ban menyentuh aspal bahu. Hal ini berisiko dapat ditabrak atau diserempet kendaraan lain yang melintas. Tempat sepi seperti pinggir taman, hutan, dan bangunan kosong juga harus dihindari karena tempat ini rawan perampokan dan pencurian.
3. Sembunyikan Barang Berharga
Sembunyikan barang bawaan yang bisa mengundang orang untuk melakukan kejahatan. Simpan dompet, tas, ponsel, dan uang di bawah kursi dan laci mobil. Kosongkan semua barang di dasbor, karena tempat ini paling mudah terlihat dari luar.
4. Buka Jendela
Buka jendela sedikit saja untuk menjaga sirkulasi udara. Patokannya adalah tidak lebih dari dua jari, supaya orang tidak bisa mengakses dari luar.
5. Matikan Mesin dan AC
Ada banyak kejadian pengemudi maupun penumpang keracunan gas monoksida, terutama jika kaca jendela ditutup penuh. Namun, disarankan untuk mematikan AC dan mesin agar aman.
6. Kunci Semua Pintu
Hal terakhir ini kerap dilupakan, karena terkadang ada penumpang yang harus bolak-balik keluar kabin untuk buang air atau sekadar melepas penat.