Ada Cara Mudah Menghemat Mobil Listrik agar Tidak Boros

Hyundai Ioniq 5 di IIMS 2022
Sumber :
  • VIVA/Muhammad Thoifur

VIVA – Penjualan mobil listrik di Indonesia terus meningkat. Hal itu dikarenakan beberapa produsen mobil di Tanah Air mulai memproduksi kendaraan ramah lingkungan ini untuk mengurangi gas buang emisi.

Seiring adanya peningkatan pembelian mobil listrik, banyak masyarakat Tanah Air mulai beralih fungsi menggunakan kendaraan jenis ini. Ada banyak hal-hal baru yang harus dipelajari menggunakan mobil ini, salah satu menghemat energi listrik.

Diketahui, mobil listrik menggunakan energi berupa baterai untuk mendukung jalanya aktivitas pengendara ketika menggunakan mobil. Sebagai pemilik mobil ini, pasti ingin mobilnya bisa hemat saat digunakan.

Test drive mobil Hyundai Ioniq 5 Jakarta ke Bandung

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

Lantas, bagaimana caranya? Product Expert HMID, Hanim Faizal mengatakan jika pengendara menggunakan mobil listrik dari Hyundai Ioniq 5 ada beberapa cara untuk menghemat listrik agar tidak boros. Apalagi dengan perjalanan cukup jauh pasti ingin sekali pengecasan saja.

“Jika di Ioniq 5 ini untuk menghemat listrik dengan memanfaatkan fitur mode berkendara. Di mobil ini terdapat tiga mode yakni Eco, Normal, dan Sport. Nah, untuk lebih hemat sebaiknya menggunakan mode Eco,” ujar Hanim di Bandung, dikutip VIVA Otomotif Kamis 23 Juni 2022.

Lebih lanjut, Hanim memberitahu bahwa ada karakter unik dari mobil listrik ini ketika ingin menghematlistrik. Karakater unik itu terletak di pemanfaatan rem mobil saat dikendarai.

“Intinya karakter dari mobil listrik itu cukup unik yaitu semakin sering ngerem maka semakin hemat. Dalam arti, semakin panjang jarak tempuh mobil. Hal ini aga sedikit berbeda dengan mobil yang menggunakan mesin konvensional,” tambahnya.

HMID Ungkap Alasan New Hyundai Tucson Belum Dirakit Secara Lokal

Jika pengendara menggunakan mobil listrik pertama buatan RI ini, untuk varian standar dibekali baterai 58 kWh dengan jarak tempuh mencapai 384 km. Sedangkan, varian Long Range ini disematkan baterai 72, 9 kWh dengan jarak tempuh mencapai 481 km.

Mobil Listrik Hyundai Paling Mewah Siap Dijual 2025, Bisa Jalan Sejauh Ini
BYD di GJAW 2024

BYD Mampu Jual Dua Ribu Unit Mobil Listrik dalam Waktu Sebulan

Pabrikan otomotif asal China, BYD (Build Your Dreams) mengungkapkan bahwa pihaknya telah berhasil menjual 11 ribu unit mobil listriknya sejak Juli 2024 ini.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024