Cara Mudah Membersihkan Plafon Mobil agar Tidak Berkerak

Ilustrasi membersihkan plafon mobil.
Sumber :
  • Carcarehunt

VIVA – Ada beberapa pemilik mobil yang kurang memperhatikan plafon yang berada di atas kabin. Padahal bagian interior tersebut rentan kusam, sehingga membuat tampilan mobil jadi kurang keren.

Bahayanya Microsleep yang Bikin Sopir Truk Tabrak Mobil tvOne, Ini Sebab dan Gejalanya

Apabila dibiarkan terus menerus, maka bisa jadi berkerak yang dapat menimbulkan bau kurang sedap. Oleh karena itu, penting juga merawat dan membersihkan plafon mobil agar lebih segar dan bikin nyaman para penumpang.

Lantas, bagaimana caranya? Dikutip VIVA Otomotif dari laman resmi Nissan, Selasa 24 Mei 2022, ada beberapa cara praktis yang bisa dilakukan cukup di rumah saja. Bahkan cara ini bisa menghemat uang lantaran enggak harus pergi tempat pencucian mobil yang membutuhkan biaya lumayan besar.

Air Wiper, Sepele tapi Punya Peranan Besar saat Berkendara

Bersihkan plafon mobil.

Photo :
  • Hello-pet

Cara pertama yang harus dilakukan adalah menyiapkan alat dan bahan seperti kain, cairan pembersih kain, ember, dan air bersih. Setelah menyiapkan bahan tersebut, jangan lupa campurkan cairan dan air bersih ke dalam air sebagai sabun.

Ini Mobil Termahal yang Ditabrak Truk Maut di Tangerang Cipondoh

Setelah itu, basahi kain microfiber dan kemudian peras agar tidak ada air yang menetes dari kain. Jika menggunakan kain yang terlalu basah, hal tersebut dapat membuat plafon pada mobil menjadi lembap dan menjadi tempat berkembangnya bakteri, bisa jadi dapat merusak dan menyebabkan bau pada mobil.

Setelah membasahi kain, usapkan kain tersebut pada bagian plafon yang kotor secara lembut atau perlahan. Jangan terlalu menekan dan kasar karena bisa menyebabkan kerusakan dan sobek. Apabila masih ada noda membandel, bisa tambahkan cairan pembersih khusus. 

Caranya cukup tuangkan cairan pembersih pada kain, jangan menyemprotkan langsung pada plafon mobil, usapkan kain dan cairan pembersih menempel pada noda agar bisa mendapatkan hasil maksimal. Setelah di rasa sudah bersih, diamkan plafon selama beberapa menit sebelum kendaraan digunakan kembali.

Penting untuk diketahui, jangan sesekali menggunakan vacuum cleaner ketika membersihkan plafon. Hal itu dikarenakan daya hisap yang kuat dapat membuat serat pada plafon mobil cepat mengendur.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya