Tips Memilih Jas Hujan Motor yang Awet dan Kuat

Ilustrasi menjemur jas hujan
Sumber :
  • Outdoorgearlab

VIVA – Sepeda motor masih jadi andalan masyarakat Indonesia, untuk menjalankan aktivitas sehari-hari. Hal itu tetap dilakukan, meski hujan sering turun.

MTT Salurkan Kendaraaan Roda Dua untuk Dakwah di Sulawesi Utara

Biasanya, pemotor menyimpan jas hujan di bagasi yang ada di bawah jok. Tapi, tidak jarang mereka memilih untuk berteduh, ketimbang mengenakannya. Rata-rata beralasan, kondisi jas hujan yang dibawa tidak layak pakai, alias sudah rusak.

Supaya tidak kebasahan dan bisa meneruskan perjalanan, ada baiknya jas hujan yang rusak diganti dengan baru. Lantas, bagaimana cara memilih model yang kuat dan tahan lama?

Honda Luncurkan Skuter Matic Terbarunya dengan Harga Rp29 Jutaan

Assistant to Service Department Head PT Suzuki Indomobil Sales, Hariadi menuturkan bahwa hal pertama yang harus dilakukan saat hendak membeli jas hujan, yakni tidak memilih jenis ponco.

Jas hujan ponco.

Photo :
  • Bukalapak
Mau Coba Motor-motor di IMOS 2024? Ini Cara dan Syaratnya

Karena desainnya yang seperti jubah, bagian bawah jas hujan ponco dapat tersangkut di roda atau gir rantai sepeda motor. Selain itu, model ini juga tidak efektif untuk melindungi pengendara dari air hujan karena desainnya yang mudah tertiup angin dan berkibar.

Satu kesalahan yang umum dilakukan pengendara motor ketika membeli jas hujan, yaitu menyamakan ukuran dengan baju yang dipakai. Hariadi menyarankan untuk menambah satu ukuran, mengantisipasi tebalnya jaket dan pakaian yang dikenakan.

Ukuran yang terlalu besar juga bakal menjadi masalah nantinya, karena adanya lipatan bisa menampung air dan tembus hingga ke bagian dalam.

Jas hujan berbahan parasut dapat membuat penggunanya kepanasan dan tidak nyaman ketika bergerak dan bernapas, sedangkan jas hujan dari bahan plastik tidak awet karena mudah sobek.

Bahan jas hujan yang disarankan adalah coating glossy atau bahan bening yang anti embun, misalnya jas hujan dari bahan polyvinyl chloride atau PVC yang tebal dan kedap. Pilih yang warnanya terang, supaya mudah terlihat oleh pengguna jalan lain saat hujan deras.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya