Pengendara Motor Berkacamata, Begini Cara Agar Nyaman Pakai Helm

Ilustrasi helm tanpa kaca
Sumber :
  • Viva.co.id/ Pius Mali

VIVA –Memakai helm wajib dilakukan oleh semua pengendara motor, ketika berkendara di jalan raya. Sebab, pelindung itu bisa meminimalkan risiko cedera berat pada kepala saat terjadi kecelakaan.

Detik-detik Sepeda Motor Terbakar hingga Hangus Usai Isi Bensin di SPBU Depok

Saat pengendara mengalami kecelakaan, helm yang memiliki kualitas baik dan dipasang dengan benar akan memberi proteksi tembahan bagi kepala. Tentu saja ini penting, mengingat kepala merupakan bagian tubuh penting untuk keberlangsungan hidup manusia.

Meski fungsinya penting, memakai helm ternyata kerap menjadi persoalan bagi pengendara yang dalam aktivitas hariannya berkacamata. Pelindung tersebut, kerap menghimpit tangkai kacamata sehingga penggunanya merasa kurang nyaman selama pemakaian.

Pengendara Motor Wajib Perhatikan Gaya Berkendara Agar Tak Tergelincir saat Hujan

Lantas apa solusi bagi pengguna kacamata saat harus memakai pelindung kepala itu? Rangga selaku pendiri RC Motogarage (perusahaan yang menjual keperluan berkendara) mengatakan, pemilihan helm untuk mereka yang berkacamata tak boleh dilakukan asal-asalan.

Rangga menyebut, pemotor yang memakai kacamata bisa memilih helm yang juga sudah memakai lensa khusus. Sehingga, pengguna bisa lebih nyaman dalam memakainya dan tak khawatir visualnya berkurang.

2 Pemuda Tewas di Tuban Setelah Tabrak Truk yang Terparkir

"Helm dibuat dengan pertimbangan ideal. Tapi, bentuk kepala kan berbeda-beda. Kalau misalkan pakai kacamata, sebaiknya beli helm yang sudah tersedia (lensa kacamata). Karena helm-helm sekarang udah ada yang pakai itu," ujarnya seperti dikutip dari 100KPJ, Senin 30 November 2020.

Jika jenis helm tersebut tak sesuai budget, kata dia, bisa diakali dengan memakai helm biasa namun dengan ukuran sedikit besar. Agar ada ruang untuk frame kacamata yang dipakai selama berkendara sepeda motor.

Rangga mengatakan, selain dari model dan jenis helm yang akan dibeli. Pemotor berkacamata juga bisa menyesuaikan jenis frame yang dipakai. Sebab, untuk model kacamata yang tangkainya lurus ke belakang telinga berisiko menyangkut di busa dalamnya.

"Untuk yang tangkai belakangnya mengait ke kuping, rata-rata sih bisa nyaman digunakan saat memakai helm. Tetapi, ada kacamata yang lurus (tangkainya). Nah kadang-kadang itu nyangkut tuh,” tuturnya.

Baca juga: Biar Gak Penasaran, Ini Lho Daftar Mobil Jeep yang Dijual di RI.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya