Alasan Air Radiator Warnanya Terang, Enggak Banyak yang Tahu
- Wahana Honda
VIVA – Hampir setiap komponen yang ada di kendaraan memiliki fungsi khusus. Misalnya lampu sebagai alat penerangan, kemudian ban yang bisa membantu bergerak dengan lebih mulus.
Demikian pula dengan komponen yang ada di dalam mesin. Kipas di bagian depan dipakai untuk mendinginkan mesin dan membantu sistem penyejuk kabin pada mobil.
Lalu, ada juga air radiator yang berfungsi memindahkan panas mesin ke bagian depan, sehingga suhu jantung pacu tetap normal.
Biasanya, pabrikan membekali kendaraan, baik itu mobil maupun sepeda motor, dengan air radiator yang memiliki warna terang. Ada yang hijau, merah dan ada pula yang berwarna biru.
Baca juga: Kenyamanan Angkot Mewah DKI Dikorbankan
Adanya perbedaan warna itu, tidak berpengaruh pada kemampuannya menyerap panas. Tapi, ternyata ada alasan mengapa warna air radiator tidak gelap atau bening seperti air.
Dilansir VIVA Otomotif dari laman Wahana Honda, Rabu 14 Oktober 2020, warna tersebut dipakai untuk mempermudah pemilik kendaraan mengetahui adanya kebocoran.
Jika terjadi kebocoran pada mesin dan sistem pendinginan, warna itu bisa membantu pemilik motor membedakan apakah cairan tersebut oli, cairan pendingin atau hanya tumpahan air saja.
Perlu diketahui, bahwa air radiator wajib diganti secara berkala agar kemampuannya tetap prima. Waktu penggantiannya bisa dilihat di buku manual masing-masing kendaraan.