Panduan Sip Memilih Helm untuk Perempuan Berhijab

Ilustrasi helm motor
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA –  Mengenakan helm adalah kewajiban bagi pengendara sepeda motor, tak terkecuali untuk perempuan berhijab. Tetapi, banyak yang mengalami masalah dengan hal itu, dan kemudian enggan melakukannya. 

Manggung di Aceh, Bernadya Pakai Hijab

Alasannya, helm membuat kepala tidak nyaman serta kurang bergaya ketika dikenakan. Menanggapi hal tersebut, Executive Director RSV Helmet, Richard Ryan mengatakan, helm memang tidak ada yang dirancang khusus untuk perempuan berhijab.

"Dilihat dari fungsinya, helm dibuat memang bukan untuk yang berhijab. Jadi, bentuknya mengikuti kepala manusia saja," ujarnya di Jakarta, Senin 22 April 2019.

Wow, Ada Vending Machine Hijab Hingga Mukena di Stasiun MRT Ini

Untuk perempuan yang menggunakan hijab, kata Richard, ada trik khusus saat membeli helm, agar tetap nyaman dipakai saat berkendara. Yakni, dengan menaikkan satu ukuran dari ukuran helm yang biasa digunakan sehari-hari.

"Misalnya, dia pakai ukuran M, saya sarankan pakai L. Kalau pakai ukuran yang sama, nanti helmnya naik, jadi menggantung pas dipakai," tuturnya.

Mengangkat Ekonomi Warga Sekitar Lewat Bisnis Fashion

Selain menaikkan satu ukuran, lady bikers berhijab sebaiknya juga mengganti padding atau busa, agar tetap nyaman di bagian pipi pengendara.

"Jadi, kayak mengakali. Karena, sampai saat ini belum ada produsen yang membuat helm khusus untuk perempuan, termasuk untuk mereka yang berhijab," ungkapnya.

Helm SMK makin mencuri perhatian pemotor di Indonesia

Helm Premium Asal India Ini Makin Populer di Kalangan Bikers Indonesia

Helm SMK yang merupakan helm premium asal India yang masuk pasar Indonesia mulai 2023, dan kini mendapat akan capaian yang positif.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024