Oli Mesin Berwarna Hitam, Belum Tentu Jelek

Kuras oli mesin mobil/Ilustrasi.
Sumber :
  • Bmwblog

VIVA – Salah satu tolak ukur yang dijadikan acuan bagi pemilik kendaraan saat mengganti pelumas, adalah warnanya. Jika berwarna hitam, maka dianggap oli tersebut sudah kotor. Lantas, bagaimana jika pergantian oli baru dilakukan beberapa hari, namun warnanya sudah berubah?

Sepanjang 2024 Sebanyak Ini Peredaran Federal Oil yang Palsu

Warna hitam pada oli bukan menandakan kualitasnya tidak bagus. Hal itu diungkapkan oleh Product Development and Technical Support Top1 Indonesia, Lucky Elfano.

"Oli yang sudah dituang dalam mesin, pasti saat dikeluarkan lagi oli sudah hitam. Hal tersebut wajar, karena oli tersebut sudah tercampur dengan residu ruang mesin. Jadi, bukan berarti oli jelek," ujarnya di Jakarta, Rabu 27 Februari 2019.

Salah satu Pilihan Oli Mobil Buat yang Sering Kejebat Macet di Jalan

Lucky menjelaskan, selain melumasi, oli mesin juga bekerja untuk membawa kotoran yang hinggap di dalamnya. Jadi, oli yang berubah berwarna hitam setelah pemakaian, justru merupakan bukti bahwa bekerja dengan baik.

Ilustrasi pelumas kendaraan

Rekomendasi Oli Mobil Menjelang Libur Natal dan Tahun Baru

"Pada umumnya, 80 persen oli mesin itu terdiri atas based oil dan 20 persennya merupakan zat aditif. Aditif ini bermacam-macam, salah satunya adalah zat pembersih," tuturnya.

Aditif adalah zat yang diformulasikan untuk meningkatkan performa oli. Setiap merek oli memiliki formulasi zat aditif yang berbeda-beda, disesuaikan dengan jenis kendaraan. Contohnya ada di oli yang baru saja mereka luncurkan.

Lima varian baru tersebut adalah MC 10W-30 dan MC 10W-40 untuk sepeda motor, HP Sport 0W-20 dan HP Sport 15W-40 untuk mobil bermesin bensin, serta Zenzation Diesel 10W-40 untuk kendaraan diesel.

“Produk-produk terbaru kami telah mendapatkan kandungan sintetik dan aditif antikarat yang lebih tinggi, sehingga perlindungannya lebih maksimal,” ungkap Direktur Penjualan dan Pemasaran Top1 Indonesia, Andry Lee. (yns)

Pelumas baru Top1 untuk mobil bermesin bensin

Oli mesin motor Cuprum

Pilihan Baru Oli Mesin Motor di Tanah Air, Harga Mulai Rp100 Ribuan

Pelumas baru Cuprum Motor Oil yang diklaim memiliki teknologi generasi terbaru Neol CuGlide dari Inggris.

img_title
VIVA.co.id
12 Januari 2025