Menguak Harga Modal Motor Chopper Presiden Jokowi

Presiden Jokowi
Sumber :
  • Biro Setpres Istana

VIVA – Beberapa waktu lalu, Presiden Jokowi membeli motor custom pesanannya yang bergaya chopper. Motor itu garapan Veroland, builder dari Kick Ass Chopper. Namun, yang menjualnya ke Jokowi adalah Eldres Garage.

Motor Ini Disebut Mirip Tunggangan Firaun

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Negara, Bey Triadi Machmudin mengatakan, Jokowi memboyong motor chopper berkelir emas itu seharga Rp140 juta.

Kata dia, awalnya motor berbasis Royal Enfield Bullet 350 itu dijual seharga Rp150 juta, tapi ditawar Rp10 juta.

Beri Kado Motor Custom ke Istri, Ridwan Kamil Berpesan ke Ibu-ibu

Jika dilihat di laman resmi Royal Enfield Indonesia, harga Bullet 350 yakni Rp64,5 juta on-the-road Jakarta. Namun, komponen bawaan pabrik yang masih digunakan hanya tromol depan belakang dan mesin saja.

“Kandungan lokalnya 70-75 persen. Seperti ban, kami enggak produksi sendiri, beli yang sudah ada. Tromol ambil dari motor yang sudah ada. Untuk tangki, rangka, spatbor belakang, jok, lengan ayun belakang, setang, bikinan semua,” ujar salah satu pemilik Elders Garage, Heret Frasthio kepada VIVA.

Motor Custom Ini Disebut Warganet Mirip Ghost Rider

Sementara itu, Adrianka yang juga pemilik Elders Garage menyebutkan, biaya custom motor mencapai Rp50 juta. Harga tersebut di luar dari mesin Bullet 350.

“Rp50 juta satu motor. Dari motor baru, kami ambil mesinnya, peredam kejut dan tromolnya. Itu Rp50 juta biaya custom dan produksi, sudah termasuk rangka Rp9,5 juta kalau jual ke builder lain,” tuturnya.

Karena menjadi produk pertama Kick Ass Chopper, butuh waktu yang cukup lama untuk membuat rangka.

Kata Adrianka, Veroland sebagai builder mendesain dan merancang rangka selama tiga bulan, sebelum dicetak model sasis lainnya untuk dijual secara massal.

“Rangka yang kami buat sudah benar, ukurannya juga sudah presisi. Rangka ini kami rasa sudah cukup ideal untuk orang Indonesia. Ketika Pak Jokowi tes, saya sudah mengira ini akan nyaman buat beliau,” ungkap Adrianka.

Jika dijumlahkan, maka harga pembelian motor ditambah biaya custom menjadi Rp114,5 juta. Itu belum ditambah harga pelek yang per buahnya mencapai Rp1 juta dan ban merek Firestone Rp3 juta per buah.

Artinya, harga modal dari motor tersebut yakni sekitar Rp122,5 juta. Karena Jokowi membelinya dengan harga Rp140 juta, maka selisih keuntungannya menjadi kurang lebih Rp17,5 juta. (ase)

BWM Motorrad R18 M

Intip Kerennya Motor Custom BMW R18 M dan R18 Aurora

BMW Motorrad memamerkan dua motor Custom R 18 dalam ajang Verona Motor Bike Expo 2022. Motor tersebut dinamai BMW R18 M dan R18 Aurora.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2022