Harga Mirip NMax, Yamaha Komentari Honda PCX Terbaru

Honda PCX 150 edisi 2018.
Sumber :
  • VIVA/Yunisa Herawati

VIVA – PT Astra Honda Motor baru saja merilis PCX terbaru yang dirakit secara lokal di pabriknya di Sunter, Jakarta Utara. Model ini merupakan versi terbaru dari yang sebelumnya didatangkan secara utuh dari Vietnam. Harganya pun menarik, karena bila sebelumnya dijual Rp40 jutaan, kini cuma dibanderol Rp27 juta, mirip-mirip dengan harga Yamaha NMax.

Yamaha Indonesia Hadirkan Motor Baru Rp27 Jutaan

Yamaha pun turut berkomentar seputar kelahiran PCX, karena dianggap banyak pihak bakal menggerus pasar NMax yang selama ini bermain tanpa lawan.

Deputy General Manager Marketing Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Eddy Ang mengatakan, pihaknya menyambut baik atas hadirnya PCX rakitan lokal. Dengan begitu, konsumen menjadi semakin banyak pilihan di segmen skutik premium.

Pakai Warna Baru, Motor Yamaha MT-25 Dibanderol Rp55 Jutaan

"Dengan adanya tambahan teman dalam segmen yang sama, saya pikir ini baik untuk konsumen dan industri secara keseluruhan, jadi banyak pilihan dengan range harga yang sama," kata Eddy kepada VIVA di Jakarta, Kamis, 14 Desember 2017.

Kalaupun ada persaingan, dianggap Yamaha sebagai hal yang wajar. Karena sudah menjadi hal yang mahfum dalam sebuah bisnis. “Soal kepercayaan diri, kami percaya. Kami percaya penggemar NMax tetap ada. Itu kan sifatnya emotional feeling ya, soal kesenangan atau kebahagiaan berkendara, dan sebagainya," tambah Eddy Ang.

Yamaha Juga Luncurkan Motor Baru di Awal 2021

Meski begitu dia enggan mengamini apakah PCX terbaru bakal menjadi ancaman besar bagi Yamaha NMax di Indonesia. Sebab konsumen di Indonesia memiliki selera berbeda-beda, apalagi diyakini fitur dan teknologi yang disematkan pada NMax sudah dimodernisasi.

"Bisa dilihat dari fitur kami, mesin kami sudah VVA, jadi saat touring atau perjalanan jauh jadi nyaman. Model baru, shockbreaker juga baru. Kami punya fitur yang bisa buat konsumen senang," ujarnya.

Ia mengklaim bahwa pabrikannya tak mengkhawatirkan adanya peralihan konsumen. Sebab sekali lagi, kata dia, selera konsumen di Indonesia berbeda-beda. "Orang sanggup beli motor sebulan sekitar 50 ribu sampai 100 ribu orang dan itu kan tergantung selera ya. Tapi soal fitur dan kenyamanan yang kami tawarkan sudah terbukti," kata dia.

Sepeda motor Yamaha MT-15 warna baru

Motor Sport Semakin Tersingkir, Yamaha Belum Menyerah

Motor ditawarkan dengan harga Rp37,13 juta on the road Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2021