Ada CRF150L, Kawasaki Percaya Pencinta KLX Tak Bakal Kabur
- Dian Tami/VIVA
VIVA – Pasar motor trail entry-level semakin meriah dengan kemunculan produk baru dari Honda, CRF150L. Motor penggaruk tanah itu muncul secara resmi di Indonesia, pada Kamis 9 November 2017.
Bahkan, menariknya, Honda menjual CRF150L dengan harga lebih murah dari KLX150, produk laris dari Kawasaki.
Seperti diketahui segmen ini sebelumnya hanya dimainkan oleh Kawasaki, hingga akhirnya beberapa jenama lain mulai masuk ke segmen terabas. Lantas, bagaimana tanggapan Kawasaki terkait kelahiran Honda CRF150L?
Deputy Head Sales and Promotion Division (KMI), Michael Chandra Tanadhi menegaskan, pihaknya tak gentar dan siap bersaing secara adil dengan kompetitor yang ada.
"Kami tahu kalau Kawasaki memiliki konsumen yang sangat loyal, jadi kalau sudah senang di Kawasaki pasti setia. Enggak ada masalah, kami berkompetisi secara adil," kata Michael, saat ditemui wartawan di Ancol, Jakarta.
Saat disingung adakah strategi khusus yang disiapkan Kawasaki, terkait persaingan motor trail yang semakin sengit. Michael menegaskan, Kawasaki percaya dengan kualitas kendaraannya, sehingga tidak ada strategi khusus yang disiapkan saat ini.
"Enggak ada penurunan penjualan di KLX. Kami belum ada rencana menghadirkan KLX baru. Tidak ada strategi khusus, kami percaya diri dengan produk kita," ujarnya.