Standar Kepolisian dalam Memilih Moge, Perlu Tahu

Patroli Polisi
Sumber :
  • Viva.co.id/ Bayu Nugraha

VIVA – Kepolisian mengaku tak punya standar baku dalam memilih kendaraan operasional, termasuk untuk motor gede, atau moge. Rupanya, dalam menentukan jenis dan model kendaraan, pihaknya hanya mempertimbangkan kebutuhan saja.

Viral Motor Patwal Presiden Terjatuh saat Kawal Jokowi

Dengan kata lain, tak harus mobil atau motor punya tampilan sangar atau dengan kapasitas mesin paling besar. Sebagai contoh, Kepolisian saat ini juga menggunakan motor Kawasaki KLX 150. Secara kubikasi mesin tentu tak besar, namun motor ini punya beberapa keunggulan.

Menurut Kepala Sub-Direktorat Pengawalan dan Patroli Jalan Raya Korlantas Polri, Kombes Pol Bambang Sentot Widodo, tak ada syarat baku bagi institusinya untuk memilih kendaraan operasional. Yang terpenting, disesuaikan dengan kebutuhan.

Ada Moge Rp80 Jutaan Buatan Bali

"Kalau syarat, paling lebih ke arah spesifikasi kendaraan seperti apa. Kami melihat dulu spesifikasi kendaraannya, apakah memang ideal untuk digunakan. Intinya, kami mencari yang paling cocoklah sesuai dengan kebutuhan," katanya, Kamis 16 November 2017.

Bambang menjelaskan, misal untuk mengawal RI 1 dan RI 2, tentu mobil atau motor yang digunakan harus punya spesifikasi komplet. "Seperti yang digunakan untuk mengawal RI 1 dan RI 2. Tentu, harus bisa menunjang dari sisi spesifikasi," tegasnya.

Ada Pilihan Motor Gede Baru Nih di Indonesia, Moto Guzzi V7 III

Selain itu, perusahaan penyedia kendaraan juga dituntut untuk memiliki tempat servis yang memadai untuk perawatan secara rutin. "Harus ada bengkel untuk servisnya juga dong," kata Bambang.

Viral Polisi Maki Polisi dengan Katas Kasar

Video Viral Polisi Maki Polisi dengan Kata Kasar saat Amankan KTT ASEAN

Beredar di media sosial sebuah video yang memperlihatkan polisi maki polisi lainnya saat sedang amankan lalu lintas tamu negara di Jalan Jendral Sudirman, Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
8 September 2023