Daftar Motor Sport Terlaris, CB150R StreetFire Salip Vixion
- Dian Tami/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Pasar sepeda motor sport bermesin 150cc terus bertumbuh di Tanah Air. Hal ini ditunjukkan adanya sejumlah pabrikan roda dua yang berlomba-lomba menghadirkan produk terbaiknya untuk para konsumen.
Adapun pabrikan yang meramaikan pasar motor sport 150cc ini adalah Honda, Yamaha dan Suzuki. Ketiganya menawarkan beragam produk motor sport 150cc, baik versi naked maupun fairing yang diklaim memiliki keunggulan masing-masing.
Lantas motor sport 150cc mana yang paling laris? Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) per Agustus 2017, penjualan motor sport 150cc dikuasai oleh Honda CB150R Street Fire. Motor itu berhasil terjual 13.673 unit di dalam negeri.
Penjualan CB150R Street Fire pada Agustus 2017, melampaui Yamaha All New V-Ixion yang mencapai 12.618 unit. Padahal pada Juli lalu, V-Ixion terbaru merajai segmen motor sport 150cc dengan memperoleh penjualan sebanyak 20.670 unit.
Setelah V-Ixion terbaru, penjualan cukup bagus diperoleh CBR150 R sebanyak 6.497 unit. Angka ini meningkat dibanding bulan sebelumnya yang mencapai 6.338 unit.
Di bawah Honda CBR150 R, ada Yamaha All New R15 yang berhasil terjual secara domestik sebanyak 5.837 unit. Disusul oleh Verza dengan perolehan penjualan 4.226 unit.
Pada posisi berikutnya, diikuti oleh produk dari Suzuki yakni GSX R 150 dengan penjualan mencapai 2.371 unit. Lalu diikuti, dengan Yamaha Xabre 524 unit, Honda Mega Pro FI sebanyak 316 unit, Suzuki GSX S 150 mencapai 165 unit. Dan posisi buncit diisi Yamaha Byson FI sebanyak 19 unit.
Berikut daftar motor sport 150cc terlarisnya:
1. Honda CB150R Street Fire: 13.673 unit
2. Yamaha All New Vixion: 12.618 unit
3. Honda CBR 150 R: 6.497 unit
4. Yamaha All New R15: 5.837 unit
5. Honda Verza: 4.226 unit
6. Suzuki GSX R 150: 2.371 unit
7. Yamaha Xabre: 524 unit
8. Honda Mega Pro FI: 316 unit
9. Suzuki GSX S: 165 unit
10. Yamaha Byson FI: 19 unit
(ren)