Jadi Jawara di Segmen Motor Sport, Yamaha Ungkap Sebabnya
- Istimewa
VIVA.co.id – Berbicara persaingan roda dua di Indonesia, tentu tak lepas dari dua seteru abadi, Yamaha dan Honda. Menariknya, dua pabrikan motor asal Jepang itu saling 'gebuk' pada penjualan di bulan Mei 2017 lalu.
Saat Honda berhasil 'memukul' Yamaha di segmen skuter matik, Yamaha mampu membalas di segmen motor sport. Persaingan di segmen motor sport antara Yamaha dan Honda memang terbilang seru.
Namun Yamaha pantas tersenyum dengan kesuksesan duo All New V-Ixion dan All New R15. Kedua motor ini mampu menjadi pendulang 'poin' bagi Yamaha. Dari data AISI bulan Mei, All New V-Ixion mampu terjual 14.420 unit dan All New R15 dengan 8.474 unit.
Duo motor sport Yamaha ini berhasil mengungguli motor-motor sport andalan Honda macam CB 150 R Street Fire yang terjual sebanyak 7.251 unit, CBR 150 R (7.241 unit) dan Verza dengan penjualan sebanyak 6.204 unit.
Lalu apa yang menjadi kunci sukses pabrikan 'Garpu Tala' mampu mengungguli 'Sayap Mengepak' di segmen motor sport?
"Tak dipungkiri memang karena kesuksesan V-Ixion yang begitu dominan. Lalu juga respons positif terhadap R15. Tak kalah penting tentu juga teknologi terkini pada dua produk ini seperti slipper clutch," kata General Manager After Sales and Public Relation, Muhammad Abidin, saat dihubungi VIVA.co.id, Rabu 14 Juni 2017.
Perlu diketahui, saat mengurangi gigi dari enam ke tiga atau dua, ban belakang tentu akan langsung mengunci karena putaran roda lebih cepat ketimbang putaran mesin. Kondisi ini disebut back torque.
Nah, teknologi slipper clutch ini berguna untuk mengurangi gejala tersebut sehingga saat menikung motor tetap ada akselerasi. Selain itu, tenaga juga terdistribusi dengan baik, tidak tertahan karena ban yang mengunci. (ren)