Motor 'Kakak Adik' Honda Ini Terpaksa Setop Dijual
- Bikeadvice
VIVA.co.id – Honda di India telah menghentikan penjualan CBR250R dan CBR150R untuk pasar otomotif domestik negeri Hindustan. Hal tersebut dikarenakan peraturan yang diberlakukan di negara yang terkenal dengan film 'Bollywood' itu.
Dilansir Shifting-gear, Senin 8 Mei 2017, terdapat cukup banyak stok dua motor andalan Honda itu di diler saat ini. Dan hingga saat ini belum ada keterangan resmi apakah kedua model motor fairing ini akan mendapatkan pembaharuan, sehingga dapat kembali dijual.
Khusus pasar India, CBR250R diluncurkan pada tahun 2010 dan CBR150R pada tahun 2012. Sejak saat itu, tidak ada perubahan mencolok baik dari sisi mesin maupun desain. Perusahaan asal Jepang tersebut hanya menambahkan skema warna baru.
Sebagai informasi, CBR250R dibenamkan mesin 250cc, 4-stroke, 4-katup yang mampu menyemburkan tenaga hingga 26 BHP dan torsi 22,9 Nm @ 7000RPM. Sedangkan CBR150R memiliki mesin 149,4cc, silinder tunggal yang mampu menghasilkan tenaga hingga 18,28 BHP dan torsi 12,66 Nm dengan gearbox 6 percepatan.
Kedua model tersebut dinilai memiliki beberapa perbedaan mencolok untuk pasar luar negeri. Sehingga, beberapa konsumen di India mengaku memiliki harapan adanya perubahan pada CBR250R dan CBR150R. Bukan hanya mesin sesuai peraturan yang berlaku. (one)