Empat Motor Baru di Indonesia yang Bikin Penasaran
- VIVA.co.id/Yasin Fadilah
VIVA.co.id – Tahun 2016 segera berlalu. Pada tahun ini pula tercatat banyak sepeda motor model anyar yang melakukan debutnya di Tanah Air. Namun dari sekian banyak sepeda motor yang meluncur, ada sejumlah model yang sukses mencuri perhatian.
Dari catatan VIVA.co.id, setidaknya ada empat motor baru di Indonesia yang berhasil memikat publik. Indikatornya kami lihat dari jumlah pembaca yang terus membanjiri tiap artikel keempat motor itu jika dipublikasikan. Data ini cukup bagi kami untuk menilai seberapa penasaran masyarakat di Tanah Air terhadap empat motor tersebut. Lantas, apa keempat motor tersebut?
Motor pertama datang dari Honda CBR250RR. Motor ini untuk pertama kalinya melakukan debut di Indonesia pada 26 Juli 2016.Â
Honda CBR250RR. Foto: VIVA.co.id/Yasin Fadilah.
Menariknya, kuda besi sport seperempat milik Honda yang dirakit di Indonesia ini datang dengan banyak perubahan. Fitur-fitur yang telah dibekalinya yakni adanya pilihan mode berkendara, throttle by wire serta rem ABS.
CBR250RR datang dengan mesin 250cc dua silinder. Mesin ini tentu menggusur CBR250R lawas, yang hanya mendaulat satu-silinder. CBR250RR saat ini dijual dengan harga termurah Rp62 jutaan.
Motor kedua, yakni Yamaha melalui Aerox 155. Motor tersebut merupakan skutik yang dipersiapkan Yamaha untuk merecoki kedigdayaan Vario 150.
Yamaha Aerox 155. Foto: VIVA.co.id/Yasin Fadilah
Semakin menarik perhatian pencinta sepeda motor Tanah Air karena dimensinya yang besar, serta penuh aura sporty. Tercatat, Aerox 155 debut perdana di Indonesia pada 2 November 2016, di ajang IMOS.
Aerox 155 hadir dengan lampu depan dan belakang LED, speedometer full digital dengan layar LCD 5,8 inci sehingga dapat melihat jelas Multi Information Display (MID). Fitur MID ini juga menampilkan VVA indikator, fuel meter, indikator baterai, odometer, trip meter, rata-rata konsumsi bahan bakar, jam, serta rpm meter. Untuk menyalakan mesin, motor ini juga tak perlu kunci lagi, cukup dekatkan smart key unit ke motor, tekan dan putar tuas, motor bisa langsung digunakan.
Motor ketiga datang dari Kawasaki melalui Versys-X 250. Motor ini terbilang sukses menyita perhatian pembaca karena memang terbilang menjawab keinginan pasar yang tengah menghendaki motor jenis petualang.
Kawasaki Versys-XÂ 250. Foto: VIVA.co.id/Yunisa Herawati.
Model yang ditampilkan, merupakan gaya yang kerap diubah motor-motor para pencinta modifikasi. Terlebih Versys kali ini merupakan motor bermesin lebih kecil dari Versys pada umumnya yang diluncurkan Kawasaki.
Menurut Kawasaki, Versys-X 250 tersedia dalam dua versi yakni city version yang digunakan untuk sehari-hari dan tourer yang digunakan untuk touring. Rangka tulang belakang pada motor ini didesain untuk dapat menghadapi guncangan, sehingga memiliki kapabilitas untuk menghadapi jalan tidak beraspal. Rangkanya yang kokoh juga mampu mengangkut pengendara dan bagasi, sehingga membuat Versys-X 250 disebut nyaman dipakai untuk touring.
Untuk harganya, Versys-X 250 dibanderol dengan harga berbeda. Versys-X 250 City Version dijual dengan harga Rp61,9 juta dan Versys-X Tourer dibanderol harga Rp72,7 juta on the road Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Serang.
GSX-R 150. Foto: VIVA.co.id/Yasin Fadilah
Motor keempat datang dari Suzuki melalui GSX-R 150 dan GSX-S 150. Sukses menyita perhatian publik karena Suzuki belakangan memang merek motor di Indonesia yang jarang keluarkan produk. Tak mau hanya sekadar mengandalkan Satria FU saja, kini Suzuki menjagokan dua gacoan barunya yang datang dari platform Suzuki Satria.
GSX-R 150 merupakan motor edisi fairing. Sementara GSX-S 150 hadir dengan edisi "naked" tanpa fairing. Meski sudah diluncurkan, namun Suzuki belum mengumumkan harga secara resmi. Suzuki hanya memastikan keduanya akan datang dengan harga lebih murah ketimbang kompetitor, yakni R15 dan CBR150R.
Yang menarik dari kedua motor ini hingga menyita perhatian publik di Tanah Air, karena meluncur perdana alias pertama kali di Indonesia ketimbang negara-negara lainnya.
Secara tampilan, Suzuki GSX-R150 sangat identik dengan Suzuki GSX-R125 yang sebelumnya muncul lebih dahulu di Jerman. Soal Warna, Suzuki GSX-R125 diluncurkan dengan lima pilihan, di antaranya hitam, putih dan merah muda. Keduanya menggendong mesin 150cc, 4-tak, DOHC, 4 valve dengan basis yang sama dengan All New Satria F150 FI.