Honda Umumkan Harga All New CBR250RR
- VIVA.co.id/Yasin Fadilah
VIVA.co.id – Perhelatan Indonesia Motorcycle Show (IMoS) kembali digelar mulai hari ini di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta. Dan kesempatan ini digunakan PT Astra Honda Motor (AHM) untuk mengumumkan harga All New Honda CBR250RR.
Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya mengungkapkan All New Honda CBR250RR sebagai model flagship Honda di kategori super sport memang dipersiapkan untuk menorehkan standar baru sebagai motor premium di Indonesia. Â
"All New Honda CBR250RR mampu menghadirkan model terbaik di kelasnya sebagai hasil karya anak bangsa. Kami ingin terus hadir mendampingi masyarakat mencapai mimpinya melalui beragam model yang kami tawarkan kepada pencinta sepeda motor di Tanah Air," kata Margono.
Hingga saat ini, tercatat 2.700 konsumen telah melakukan pemesanan yang telah dibuka AHM mulai Juli 2016 lalu.
Tersedia dua tipe pilihan All New Honda CBR250RR, dibanderol dengan harga Rp62,9 juta (on the road Jakarta) dan Rp68,9 juta dengan sistem ABS. Harga tersebut hanya untuk pilihan warna Anchor Graymetallic dan Mat Gunpowder Black Metallic. Â
Sementara untuk warna Honda Racing Red tipe STD akan dipasarkan dengan harga Rp63,5 juta dan tipe ABS Rp69,5 juta. Model tersebut rencananya akan mulai didistribusikan pada November 2016 melalui jaringan Wing Dealer Honda di seluruh Indonesia.
Sebagai informasi, All New Honda CBR250RR didesain dengan rangkaian komponen baru. Untuk dapur pacunya disematkan mesin baru 250cc liquid-cooled 4-stroke DOHC 8-valve, paralel twin cylinder.