Cara Mudah Deteksi Masalah Pada Mesin Motor

Pengendara sepeda motor. Foto ilustrasi.
Sumber :
  • dapurpacu.tumblr.com

VIVA.co.id – Kerusakan pada mesin kendaraan bermotor sering terjadi apabila kita kurang memperhatikan perawatan berkala. Karena biasanya pengendara tidak paham atau menganggap sepele masalah pada motor itu, sehingga membuat kerusakan makin parah.

Kecelakaan Tragis di Jalan Daan Mogot, Pejalan Kaki Tewas Ditabrak Sepeda Motor

Asisten Manajer Technical Training PT Daya Adicipta Mustika (DAM), distributor sepeda motor Honda Jawa Barat, Ade Rohman mengatakan, setidaknya ada empat ciri yang mencerminkan mesin motor mengalami kerusakan.

"Pengendara biasanya tidak terlalu memperhatikan hal tersebut, karena biasanya kurang mengetahui hal itu," katanya kepada VIVA.co.id.

Tragis, Kronologi Ibu-Anak Tewas dalam Kecelakaan di Bekasi hingga Terseret ke Kolong Mobil Boks

Ade mengatakan, suara berisik dan keluarnya asap putih pada knalpot merupakan ciri yang paling mudah dikenali mesin motor bermasalah.

"Pengendara memang harus lebih peka. Masalah di mesin iyu biasanya kelihatan dengan keluarnya asap putih pada knalpot, suara mesin berisik (tidak normal), kurang tenaga, oli berkurang, dan penggunaan BBM boros," katanya.

Motor Buatan Indonesia Digandrungi di Luar Negeri

Apabila motor telah mengalami gejala di atas, Ade menyarankan untuk segera mengecek mesin motor, untuk menghindari mesin motor mengalami kerusakan semakin parah. "Langsung bawa ke bengkel, untuk pengencekan lebih lanjut," katanya.

Ilustrasi olah TKP kecelakaan di Jakarta

Detik-detik Mobil Pikap Lawan Arus di Lenteng Agung Tabrak Pemotor Mau Kondangan, Bayi 6 Bulan Tewas

Sopir mobil pikap terseut kabur usai kejadian.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024