Yamaha Bicara Alasan Motor Warna Hitam Disukai di Indonesia
- Herdi Muhardi/VIVAcoid
VIVA.co.id – Warna dianggap memiliki peranan penting pada kendaraan, tak terkecuali sepeda motor. Umumnya, warna pada motor menjadi salah satu alasan motor tersebut dipilih oleh konsumen.
Maka jangan heran, jika konsumen rela menunggu motor dengan warna yang diinginkan mesti diler menyatakan harus menunggu dengan waktu yang tak bisa ditentukan.
Salah satu warna yang banyak digemari konsumen hingga saat ini adalah hitam. Hal itu terbukti dari pabrikan yang selalu menghadirkan warna hitam sebagai pilihan sebuah model sepeda motor. Angka-angka penjualan motor dengan warna demikian juga terbilang moncer dan menjadi andalan.
“Secara jumlah, warna hitam memang memberikan kontribusi paling besar di motor (yang dijual) Yamaha,” kata Assistant General Manager Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Mohammad Masykur saat berbincang dengan VIVA.co.id.
Lalu, apa alasan utama konsumen lebih memilih warna hitam dibandingkan dengan warna yang lebih cerah untuk sepeda motor kesayangannya?
“Warna hitam itu lebih mudah menutupi goresan atau lecet yang ada pada bodi motor. Selain itu, kalau kotor enggak terlalu kelihatan juga," ujar Masykur.
Kondisi tersebut, tentu berbeda dengan motor-motor berwarna cerah, di mana lecet hingga kotor bakal mudah terlihat. “Warna hitam itu banyak disukai konsumen karena kalau lecet gampang untuk diperbaiki,” tutur Masykur.
Maka, kata dia, jangan heran jika kini banyak pabrikan terlihat dominan mengeluarkan edisi dengan kelir hitam. Ya, lantaran besarnya permintaan masyarakat.