Yamaha Bikin Motor Antihujan, Pakai Kanopi

Yamaha concept GEN5.
Sumber :
  • Motorcycle

VIVA.co.id – Selama beberapa tahun terakhir, Yamaha menyajikan serangkaian konsep dengan filosofi Refined Dynamism. Setidaknya, sudah ada empat desain konsep yang dihadirkan. Pertama, GEN konsep dual-sport trike, kedua GEN kursi roda, ketiga GEN-X dan GEN-F motor roda tiga, dan keempat GEN motor semi transparan.

Motor Sport Baru Yamaha Siap Dijual Tahun Depan, Tapi Mesinnya Bikin Minder

Kini, Yamaha kembali menghadirkan dua konsep GEN lagi, yakni kelima dan keenam. GEN kelima, yakni sepeda listrik roda tiga dengan penjejalan kanopi. Sedangkan GEN keenam, yakni mobile veranda, di mana kedua kendaraan ini memang dihadirkan untuk kebutuhan jarak pendek.

Yang namanya konsep, tentu akan menjadi dua kemungkinan. Bisa jadi versi konsep itu akan benar-benar diproduksi massal, atau hanya sekadar mimpi dan diabaikan begitu saja.

Terpopuler: Mobil Mewah Maarten Paes, Motor Bebek Baru Yamaha

Namun, yang pasti, dua kendaraan konsep terbaru Yamaha ini sedianya akan dipamerkan pada 2-3 Juli 2016 di ajang Toyo Ito Museum of Architecture, di Kota Imabari Kota, Pulau Shikoku, Jepang. Demikian dilansir Motorcycle, Jumat, 24 Juni 2016.

Bicara secara spesifik, GEN kelima, yakni gabungan motor dan sepeda roda tiga yang memungkinkan pembesut mengayuh, atau juga memanfaatkan motor listrik pada kendaraan tersebut. Konsep ketiga roda yang diusung, sama halnya seperti motor Tricity. Sementara itu, kanopi dapat digunakan untuk penutup saat hujan ringan.

Motor Matik Baru Yamaha Cuma Butuh 95 Liter Dalam Pemakaian Satu Tahun

Yamaha concept GEN6.

Yamaha concept GEN6. Motorcycle

Sementara itu, konsep GEN keenam, terlihat seperti sebuah mobil golf yang dikawinkan dengan perahu ponton. GEN6 disebutkan terinspirasi dari perahu kayu tradisional di Jepang. Di mana, bangku duduk mengelilingi pelana pengemudi, yang memungkinkan adanya percakapan ringan antara pengemudi dan penumpang.

Baca juga:

(asp)

Yamaha YZF-R125 saat pengujian di sirkuit

Motor Sport Baru Yamaha yang Mesinnya Bikin Minder Punya Teknologi Ini

Yamaha memperkenalkan motor sport full fairing barunya yang menjadi saudara kandung YZF-R15, YZF-R25, namun yang membedakan produk barunya itu memiliki mesin yang bikin m

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024