Motor Andalan Valentino Rossi Dibanderol Rp18,6 Juta

Yamaha Aerox 125LC livery Movistar Yamaha MotoGP.
Sumber :
  • Dok: Yamaha

VIVA.co.id – Perhelatan Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2016, yang digelar di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, menjadi kesempatan bagi para pelaku otomotif untuk memperkenalkan produk terbaru miliknya.

Motor Sport Baru Yamaha Siap Dijual Tahun Depan, Tapi Mesinnya Bikin Minder

Salah satu perusahaan otomotif yang memperkenalkan motor terbarunya pada acara ini adalah Yamaha. Perusahaan berlambang garpu tala tersebut resmi meluncurkan Aerox 125LC edisi livery Movistar Yamaha MotoGP.

“Tim pabrikan Movistar Yamaha MotoGP adalah favorit banyak orang. Produk-produk yang berkaitan dengan tim itu selalu disukai. Di Indonesia, kami menerapkannya pada motor-motor yang digemari konsumen, termasuk Aerox. Motor yang masih terhitung baru ini sudah tampil dengan livery Movistar Yamaha MotoGP,” ungkap Assistant General Manager Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Mohammad Masykur, Rabu 15 Juni 2016.

Terpopuler: Mobil Mewah Maarten Paes, Motor Bebek Baru Yamaha

Selain Aerox 125LC, para pengunjung juga dapat melihat-lihat motor dengan livery MotoGP lainnya, seperti YZF-R25, YZF-R15, New V-Ixion Advance, dan MX King. Beragam pilihan motor tersebut dinilai menjadi salah satu sudut pajangan yang kerap didatangi oleh konsumen.

Memiliki spesifikasi sama dengan edisi standar yang diluncurkan Januari 2016 lalu. Harga Aerox 125LC livery Movistar Yamaha MotoGP dibanderol lebih mahal Rp400 ribu, yakni Rp18,6 juta.

Motor Matik Baru Yamaha Cuma Butuh 95 Liter Dalam Pemakaian Satu Tahun

Sebagai informasi, Aerox 125LC mempunyai tiga karakter unik, yaitu racing style (gaya balap), top performance (performance maksimal) dan agile maneuver (manuver lincah). Motor ini kerap digunakan pembalap Yamaha Valentino Rossi untuk mondar-mandir di sekitar area paddock sebelum memulai balapan.

Yamaha YZF-R125 saat pengujian di sirkuit

Motor Sport Baru Yamaha yang Mesinnya Bikin Minder Punya Teknologi Ini

Yamaha memperkenalkan motor sport full fairing barunya yang menjadi saudara kandung YZF-R15, YZF-R25, namun yang membedakan produk barunya itu memiliki mesin yang bikin m

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024