Tujuh Motor Terlaris di Indonesia, Mei 2016
- Dian Tami/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Meski ekonomi masyarakat Indonesia disebutkan belum terlalu membaik pada 2016, namun tetap saja banyak yang menyisihkan sebagian uang untuk membeli kendaraan.
Berdasarkan data dari Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) yang diterima VIVA.co.id, Jumat 10 Juni 2016, pada Mei 2016, tercatat penjualan motor secara domestik mencapai angka 461.506 unit. Angka ini memang tidak sebaik bulan sebelumnya, yang tercatat berhasil menjual 478.036 unit sepeda motor ke konsumen.
Dari data tersebut, ada tujuh motor yang paling banyak dibeli konsumen. Uniknya, tujuh motor tersebut berasal dari satu tipe, yakni skuter matik.
Di posisi pertama, ada Beat eSP, skuter matik andalan Honda. Meski pada bulan tersebut penjualan Beat eSP mengalami penurunan sebanyak 12 persen, namun angkanya masih ada di atas 100 ribu, tepatnya 101.372 unit.
Posisi kedua ditempati skuter matik Honda lainnya, namun dari seri yang berbeda, yakni Vario 125 eSP. Pada Mei 2016, motor ini dilepas sebanyak 55.236 unit.
Urutan ketiga dan keempat juga masih dari Honda, yaitu Scoopy eSP dan Vario 150 eSP. Masing-masing terjual sebanyak 41.827 unit (Scoopy) dan 40.045 unit (Vario 150).
Yamaha Mio 125 M3 berhasil menduduki peringkat kelima dalam penjualan motor terbanyak selama Mei 2016. Motor berkapasitas mesin 125cc ini laku sebanyak 26.274 unit.
Urutan berikutnya, ada Honda Vario 110 FI, yang terjual sebanyak 22.922 unit. Sementara Yamaha NMAX harus puas berada di posisi tujuh, dengan perolehan penjualan 22.211 unit selama Mei 2016.