Motor-motor Buatan Jepang yang Sukses Dijiplak China
- www.indianautosblog.com
VIVA.co.id – Sudah bukan menjadi rahasia lagi jika China merupakan negara yang pandai membuat tiruan produk-produk mahsyur di dunia. Berbagai produk mereka buat tiruannya yang kemudian dijual dengan banderol murah, lebih rendah dari harga produk orisinil.
Setidaknya, kasus itu juga terjadi pada kendaraan roda dua alias sepeda motor. Dalam catatan yang ditulis Indianautosblog, Senin, 6 Juni 2016, ada tujuh motor buatan Jepang dan India yang berhasil dijiplak pabrikan China.
Jika melihat wujud motor-motor itu, pabrikan di China seperti tak malu-malu menyamakan model motor-motor tersebut. Meski serupa, nama-namanya kemudian dijejali dengan sematan baru. Apa saja? Berikut daftarnya:
1. Bajaj Pulsar vs Gulsar
Gulsar merupakan sepeda motor tiruan dari Bajaj Pulsar yang dipasarkan di China. Selain itu, motor Gulsar rupanya juga diekspor ke pasar Amerika Latin. Namun demikian, perusahaan pembuat Gulsar bernama Taian Chiran akhirnya digugat ke pengadilan oleh Bajaj Auto. Di pengadilan, Bajaj akhirnya sukses memenangkan sengketa hukum atas hak kekayaan intelektual terhadap manufaktur dan penjualan dari Gulsar.
2. Yayama R6 vs Yamaha R6
Yayama R6 merupakan motor sport tiruan yang dibuat menyerupai model Yamaha R6. Namanya diplesetkan, meski wujudnya sama dan kualitas yang datang lebih rendah. Meski ukurannya besar, namun Yayama R6 tak dibekali dapur pacu yang besar. Motor ini hanya dicantoli mesin 150cc, sementara Yamaha R6 asli, dibekali mesin 600cc.
3. C8 Tomahawk vs KTM Duke
C8 Tomahawk merupakan sepeda motor yang dibuat China Zhejiang JiaJue Motorcycle. Motor ini dibangun dengan model menyerupai KTM Duke. Karena berstatus imitasi, tentu motor ini dijual dengan banderol lebih murah dari versi aslinya. Menurut sebuah laporan, C8 Tomahawk tersedia dalam pilihan mesin 150cc, 250cc dan 300cc.
4. Kengo R350 vs Kawasaki Ninja 300
Kengo R350 merupakan sepeda motor 'KW' dari model Kawasaki Ninja 300. Motor ini dibenamkan mesin dua silinder berkapasitas 320,7cc DOHC yang menghasilkan tenaga 23,5 horse power. Sementara Kawasaki Ninja 300, tenaganya sekira 39 horse power.
Selain di China, motor ini diketahui juga dipasarkan di sejumlah negara di Asia Tenggara, di antaranya Vietnam dan Thailand.
5. ZJMM R12 vs Honda CBR 250R
ZJMM R12 merupakan sepeda motor sport fairing yang dibuat Zhejiang JiaJue Motor Manufacturing. Motor yang dibuatnya menyerupai bentuk CBR250R. Ada dua varian yang ditawarkan pabrikan asal China itu, yakni 125cc dan 250cc.
6. Wonjan WJ300 Ruang Ranger vs Ducati Panigale
Wonjan WJ300 Ruang Ranger adalah motor imitasi dari Ducati Panigale. Motor ini dibuat dengan penjejalan komponen lokal yang dibuat di Tiongkok. Motor ini dijual dengan dua model, yakni fairing dan semi-fairing. Motor ini didukung dengan kapasitas mesin 300cc.
7. Wonjan WJ150 vs Honda Grom
Wonjan WJ150 dibuat oleh perusahaan yang sama membuat Ducati Panigale. Namun untuk Wonjan WJ150, perusahaan peniru rupanya menambah kapasitas mesin menjadi lebih besar ketimbang Honda Grom versi asli. Jika Honda Grom berkapasitas 125cc, Wonjan WJ150 berkapasitas 150cc. Tenaga Grom yakni 13,1 bhp, sementara Grom hanya 10 bhp.
(ren)