Satria F150 Lawas Salip Penjualan Sonic 150R
- Dok: Suzuki
VIVA.co.id – Persaingan penjualan kelas ‘ayam jago’ (ayago) semakin memanas. Awalnya, Suzuki mendominasi pasar dengan produk Satria F150 mereka. Namun, pada Juli 2015 lalu, Honda menggebrak pasar dengan menghadirkan Sonic 150R.
Sejak kehadiran Sonic, angka penjualan Satria semakin menurun. Tampaknya, ada beberapa konsumen yang awalnya hendak membeli Satria, justru menjatuhkan pilihan pada Sonic.
Pada Oktober 2015, penjualan Sonic mencapai 9.411 unit, sementara Satria hanya 5.744 unit. Hal yang sama berlanjut di bulan berikutnya, dimana Sonic berhasil terjual sebanyak 9.303 unit dan Satria 4.768 unit.
Di ujung 2015, Honda melepas 6.724 unit Sonic, sementara hanya 4.617 konsumen yang membeli Satria.
Namun, situasi berbalik pada 2016. Menurut data terbaru Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), pada Januari 2016, penjualan Satria F150 berhasil mengungguli Sonic 150R.
Pada periode tersebut, Suzuki melepas 2.976 unit Satria F150, sementara Honda hanya berhasil menjual 2.061 unit Sonic 150R.
Dengan hadirnya All New Satria F150 berteknologi injeksi, tidak tertutup kemungkinan Suzuki akan kembali menjadi raja dalam segmen motor Ayago. Suzuki sendiri mematok target penjualan 10-12 ribu per bulan untuk model tersebut.
(mus)