Keren, Anggota Geng Motor Ini Semuanya Wanita Berjilbab

Geng motor Kesh Angel.
Sumber :
  • okayafrica.
VIVA.co.id
Sarung Tangan Menempel di Motor, Bahayakah?
- Aksi brutal geng motor yang kerap menebar teror dengan kekerasan dan tindak kriminal, menjadi momok tersendiri di masyarakat. Di Indonesia, geng motor selalu bertumbuh, meski sudah kerap diberantas aparat kepolisian.

VIDEO: Kawanan Unta Bikin Mobil di Tol Kocar-kacir

Namun, tahukah Anda bahwa jika di Maroko terdapat geng motor yang seluruh anggotanya merupakan wanita dan jauh dari tindak kekerasan? Ya, geng motor itu bernama Kesh Angel.
Banyak Pabrik Otomotif Berdiri, Apa Untung Buat Indonesia?


Seperti dilansir
Okayafrisca
, Kesh Angel sukses menjadi sorotan publik setelah salah seorang fotografer asal Moroko, Hassan Hajjaj, mendokumentasikan aksi-aksi geng motor tersebut dan dipamerkan di New York, Amerika Serikat.


Berbeda dengan geng-geng motor wanita lainnya yang menonjolkan keseksian, Kesh Angel rupanya memilih memakai jilbab dan cadar untuk menutupi wajahnya.




Meski tampil serba tertutup, anggota Kesh Angel tetap bergaya modis seperti wanita pada umumnya. Walaupun tak menggunakan unsur
bikers
, geng motor ini lebih memilih pakaian bercorak, dengan warna mencolok. Seperti pakaian bermotif militer yang membuat mereka tampil lebih 'sangar'.


Beberapa aksesori wanita pun tak luput dikenakan para anggotanya. Mereka tampil modis, dan tak segan memadukan kacamata hitam,  serta sepatu dengan desain menarik untuk digunakan saat berkendara.




Untuk kendaraan, geng motor ini tidak memaksa anggotanya mengendarai motor tipe tertentu. Namun, skuter dan motor retro menjadi kendaraan paling banyak digunakan para anggota geng motor wanita ini.


Tak ada catatan brutal dan tindak kekerasan yang dilakukan geng motor bercadar ini. Sehingga, kesan geng motor yang akrab dengan tindak kejahatan mampu dipatahkan mereka.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya