Kuota Subsidi Motor Listrik 2024 Sudah Habis

motor listrik Selis
Sumber :
  • Arianti Widya

Jakarta, VIVA –  Kuota subsidi motor listrik berbasis baterai untuk tahun fiskal 2024 akhirnya telah terserap semua. Hal tersebut berdasarkan data Sistem Informasi Bantuan Pembelian Kendaraan Bermotor Listrik Roda Dua (Sisapira).

Seperti yang dilihat VIVA Otomotif, Jumat 6 September 2024, sebanyak 60.859 unit kendaraan yang diterima masyarakat di Tahun 2024. Proses pendaftaran sendiri di angka 21.466, di mana masyarakat yang telah memenuhi persyaratan.

Untuk nantinya menjadi penerima bantuan dan telah mendapatkan potongan harga pembelian KBL Berbasis Baterai Roda Dua (STATUS SEDANG MENUNGGU PENERBITAN STNK dan TNKB). Sedangkan proses verifikasi kesesuaian data transaksi penjualan (Biodata Konsumen, STNK dan TNKB) sudah ada 522.

Motor listrik di pameran Inabuyer 2024

Photo :
  • Inabuyer

Nantinya akan diajukan penggantian potongan harga ke Pemerintah untuk Perusahaan Industri. Terakhir, sudah ada 38.870 unit yang tersalurkan, atau telah dilakukan penggantian potongan harga KBL Berbasis Baterai Roda Dua dari Pemerintah ke Perusahaan Industri.

Besaran subsidi setiap pembelian motor listrik sendiri adalah sebesar Rp7 juta. Program ini diberikan untuk satu kali pembelian sesuai dengan NIK di Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan pemerintah akan melanjutkan subsidi motor listrik. Mengingat kuota subsidi motor listrik untuk tahun fiskal 2024 telah terserap sepenuhnya.

[dok. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, di acara Supply Chain & National Capacity Summit 2024, di JCC Senayan, Jakarta, Rabu 14 Agustus 2024]

[dok. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, di acara Supply Chain & National Capacity Summit 2024, di JCC Senayan, Jakarta, Rabu 14 Agustus 2024]

Photo :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya
Bicara di Singapura, Luhut Jabarkan 2 Pilar Strategi Ekonomi Prabowo

Walau begitu, Luhut tidak mengungkapkan lebih lanjut berapa banyak kuota subsidi motor listrik yang akan diberikan dan kapan akan dibuka kembali. Menurutnya, subsidi motor listrik sudah bagus.

"Iya dong (dilanjutin), masak enggak dilanjutin? Sudah bagus subsidinya," ujar Luhut di JCC Senayan, Kamis 5 September 2024.

Cara Smoot Bantu Ojol Lewat Motor Listrik
Logo Yamaha.

Agak Lain! Yamaha Lebih Tertarik Bikin Motor Listrik Seperti Ini

Setelah berhasil membuat skutik listrik, pabrikan asal Jepang itu kabarnya sedang melakukan proses riset, dan pengembangan motor sport full fairing EV, dan motor cross EV

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024