Polytron Harap Ada Tambahan Kuota Subsidi Motor Listrik

Booth Polytron di GIIAS 2024
Sumber :
  • Polytron

Tangerang, VIVA – Era elektrifikasi di Indonesia kini semakin semarak dengan hadirnya beragam kendaraan listrik, termasuk sepeda motor.

Beragam cara dilakukan Pemerintah untuk mendorong usaha dalam mengurangi emisi karbon. Salah satunya dengan pemberian kuota subsidi untuk motor listrik.

Subsidi tersebut merupakan bantuan pembelian sebesar Rp7 juta dalam setiap pembelian satu unit sepeda motor listrik.

Diketahui, Pemerintah melalui Kementerian Perindustrian (Kemenperin) memberikan kota subsidi untuk Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KLBB) roda dua sebanyak 50.000 unit pada 2024 ini.

Adapun pada pertengahan Agustus 2024, sebanyak 47.799 unit sepeda motor listrik telah menerima subsidi. Hal ini berdasarkan data dari Asosiasi Industri Motor Listrik (Aismoli).

Melihat angka kuota subsidi ini semakin menipis, salah satu produsen motor listrik, Polytron memberikan tanggapan terkait hal tersebut.

Polytron Fox-R Limited Edition x Darbotz

Photo :
  • Polytron

"Kita lihat saja nanti situasinya seperti apa. Kita juga tidak tahu apakah Pemerintah bisa menambah lagi (Kuota) atau membatasinya," ujar Diantika selaku Head of Corporate Communication Polytron dikutip VIVA, di Tangerang.

Menurut Diantika, meski kuota subsidi motor listrik dari Pemerintah mulai habis. Namun, Polytron tetap berusaha menjual produk sebanyak-banyaknya.

"Tanggapan kita selama yakin dengan produk kita sendiri, subsidi atau tidak subsidi tetap berusaha menjual sebanyak-banyaknya," tuturnya.

Motor Listrik Pertama Royal Enfield Meluncur, Harganya Bikin Penasaran

Kendati demikian, Dian masih berharap bahwa pemberian kuota subsidi motor listrik dari Pemerintah ini akan ditambah.

"Berharap (dilanjutkan), karena itu sangat membantu penetrasi motor listrik karena masih kecil sekali. Konsumen masih banyak yang belum yakin, ini bisa tidak mengganti motor yang ada sekarang," kata Dian.

Polytron Siapkan Motor Listrik Murah, Kapan Meluncur?

Dalam kesempatan yang sama, Ilman Fachrian Fadly selaku Head of Product Polytron EV mengatakan banyak dari konsumennya membeli motor listrik subsidi.

"Hampir semua (penjualan) dari subsidi. Di atas 90 persen kecuali untuk korporasi jelas tidak bisa karena subsidi untuk individu,” terang Ilman.

Konsistensi AHM Demi Akselerasi Ekosistem Motor Listrik

Sebagai informasi, Polytron telah menjajakan dua motor listriknya, yaitu Fox-R dan Fox-S dengan harga banderol mulai dari Rp11,5 juta - Rp13,5 juta.

Manufaktur ini mengeklaim telah menjual hampir 20 ribu unit, yang didominasi oleh Fox-R.

Acara motor Smoot

Cara Smoot Bantu Ojol Lewat Motor Listrik

Motor listrik saat ini sudah menjadi bagian dari transportasi masyarakat Indonesia, terutama di perkotaan seperti Jakarta dan Bekasi.

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024