Ini Bocoran Motor Suzuki 125cc Terbaru, Bergaya Retro Mirip Saluto

Calon motor baru Suzuki
Sumber :
  • Greatbiker

China, VIVA – Pabrikan otomotif asal Jepang, Suzuki dikabarkan bakal menghadirkan skutik terbaru yang siap diluncurkan pada September 2024 di pasar China.

Disebutkan, motor tersebut meluncur dengan kode US125. Namun, ada kemungkinan kode tersebut bukan nama model sebenarnya dari kendaraan tersebut.

Misal saja seperti waktu Suzuki Swing 125 meluncur, kendaraan ini sebelumya dinamakan UY125. Kemudian Suzuki Lets dengan kode UU125. 

Maka dari itu, US125 diperkirakan hanya sebuah kode produksi dan nama model sebenarnya akan diumumkan secara resmi pada peluncurannya.

Calon motor baru Suzuki

Photo :
  • Greatbiker

Dilansir VIVA dari laman Greatbiker pada Senin, 19 Agustus 2024, motor baru Suzuki ini ada di bawah Qingqi Suzuki, perusahaan kerja sama Suzuki dengan merek di China.

Meski belum terungkap secara pasti detail spesifikasi dari skutik ini, namun Suzuki US125 diketahui bakal menggunakan mesin 125cc satu silinder berpendingin udara.

Motor ini akan mampu mengeluarkan tenaga maksimal 6,9 hp, yang juga digunakan oleh Suzuki Swing 125.

Mobil Baru Suzuki Rp120 Jutaan Sudah Ada di Diler, Dapat Bintang 5

Skutik dengan bobot 110 kilogram ini akan menunjukkan khas retro menyerupai Suzuki Saluto. Hal ini terlihat dari posisi lampu utama di setang dan sein di bodi, semuanya sudah LED dengan tampilan minimalis.

Kemudian, motor ini juga menampilkan gril depan dengan logo Suzuki yang unik dan berbeda dari kebanyakan skuter bergaya retro.

Suzuki Maruti Luncurkan All New Dzire, Bermesin 1.200 cc dan Diklaim Paling Irit BBM

Tentunya, penampilan dari US125 di pasar China ini menjadi penanda bahwa Suzuki masih terus berinovasi dalam mendesain produk baru.

Kendati demikian, Suzuki US125 ini diperkirakan hanya dipasarkan di China dan sulit untuk didistribusikan ke pasar seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Dua Merek Motor Bekas Ini Paling Sulit DIjual, Apa Saja?
Suzuki eVitara mobil listrik

Mobil Listrik Impor Dikasih Insentif Kapan Suzuki eVitara Masuk Indonesia?

Setelah versi produksinya diperkenalkan, kabarnya Suzuki eVitara akan dijual untuk pasar Eropa, India, dan Jepang terlebih dahulu, lalu kapan mobil listrik itu dijual di

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024