Tidak Cuma Jualan Moge, Honda Juga Punya Program Safety Riding Big Bike

Astra Honda Safety Riding Instructors Competition 2024
Sumber :
  • Astra Honda Motor

Karawang, 8 Juli 2024 – Dengan diberlakukannya SIM C1 yang membatasi penggunaan sepeda motor berkapasitas mesin 250 cc ke atas, PT Astra Honda Motor menyatakan kesiapan mereka dalam memberikan edukasi dan pelatihan kepada para pemilik motor gede atau moge.

Merek Motor Asal Tiongkok akan Bangun Pabrik di Indonesia

Safety Riding Manager AHM, Johanes Lucky menjelaskan bahwa perusahaan telah mengembangkan program keselamatan berkendara khusus untuk berbagai tipe sepeda motor, termasuk moge alias big bike.

"Ketika menjual produk big bike, kami sudah memiliki program safety training yang dirancang khusus untuk jenis sepeda motor ini," ujarnya, dikutip VIVA Otomotif.

Kondisi Ekonomi Sulit Tidak Memengaruhi Orang RI Beli Motor Baru

Honda Rebel 1100 baru

Photo :
  • Astra Honda Motor

Program ini dirancang untuk mengatasi tantangan yang dihadapi pengendara moge, seperti bobot yang lebih berat dan tenaga yang lebih besar.

Pasar Sepeda Motor Indonesia Kedatangan Pemain Baru Asal Tiongkok

"Dengan adanya SIM C1, kami sudah siap memberikan edukasi terkait penggunaan sepeda motor 250 cc ke atas," tuturnya.

Menurutnya, pelatihan ini penting agar pengendara dapat mengendalikan sepeda motor dengan baik dan lulus ujian SIM C1 tanpa masalah. Edukasi yang diberikan AHM mencakup dua aspek utama. Pertama, mengubah mindset pengendara.

VIVA Otomotif: Honda CBR150R MotoGP edition

Photo :
  • Dok: AHM

"Kami tanamkan kepada pengguna bahwa menggunakan big bike berbeda dengan kendaraan kecil. Dengan tenaga yang lebih besar dan kecepatan yang lebih tinggi, tanggung jawab pengendara pun harus lebih besar," ungkapnya.

Kedua, AHM juga memberikan teknik-teknik mengendalikan sepeda motor jenis moge yang memiliki tenaga dan bobot lebih besar.

"Pengendara harus mengenali karakteristik big bike yang memiliki power besar dan bobot yang berat. Teknik-teknik khusus untuk mengendalikannya kami berikan dalam materi training," jelasnya.

Johanes menambahkan bahwa AHM telah bekerja sama dengan beberapa komunitas moge dalam program pelatihan ini.

"Kami sudah ada beberapa komunitas big bike yang training bersama kami. Kemarin, komunitas HOBI atau Honda Big Bike dan beberapa komunitas lainnya datang untuk bergabung dalam training," ujarnya.

Honda Civic Type R Spoon di IMX 2024

Honda Hadirkan Mobil Spesial di IMX 2024, Pertama Kali di Indonesia

Mobil-mobil tersebut adalah Honda Civic EG atau lebih dikenal Estilo, Civic Type R versi Spoon, dan Brio yang menjadi mobil paling laku Honda di pasar Indonesia..

img_title
VIVA.co.id
4 Oktober 2024