Harganya Beda Rp7 Juta, Pilih Honda BeAT Baru atau Motor Yamaha Ini

Honda BeAT Street generasi terbaru
Sumber :
  • Arianti Widya

Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan Honda BeAT baru di Indonesia. Motor matik yang menjadi tulang punggung penjualannya selama ini ditawarkan dalam beberapa varian, termasuk BeAT Street.

Cara Anak SMA Mendapatkan Yamaha Fazzio Hybrid Gratis

Honda BeAT Street terbaru memiliki tampilan yang lebih gagah, dan moderen. Bukan hanya desain bodinya yang dibuat sedikit lebih gambot, namun ubahan pada sektor kaki-kaki menjadi penunjang utamanya.

Honda BeAT Street generasi terbaru

Photo :
  • Astra Honda Motor
Fabio Quartararo Bongkar Rahasia Motornya Lebih Cepat dari Marc Marquez

Motor matik bergaya petualang itu seakan-akan terlihat lebih kekar, karena penggunaan velg alloy berukuran 12 inci serupa dengan Scoopy, dibalut ban tubeless 100/90 depan, dan ban belakang 110/90.

"Aplikasi pelek 12 ini merupakan suatu metode yang kami aplikasikan untuk bisa mengekspresikan dari sisi individualitas para pengguna,” ujar Large Project Leader All New Honda BeAT, Takura Nakamura.

Agak Lain! Yamaha Lebih Tertarik Bikin Motor Listrik Seperti Ini

Sementara model suspensi depan masih mempertahankan teleskopik, dan peredam kejut belakang tunggal. Untuk pengereman depan carkam, belakang tromol dengan sistem CBS (Combi Brake System).

Motor matik bergaya petualang itu dibekali sejumlah fitur baru yang lebih canggih. Mulai dari odometer digital, lamu utama LED, sistem keamanan berupa alarm, idling stop sistem, bagasi 12 liter, dan ciri khas setang telanjang yang lebih tinggi.

Jantung pacunya diklaim mendapatkan penyesuaian, meski secara basik masih satu silinder SOHC 109,5cc eSP, dengan kompresi 10 banding satu yang dapat menghasilkan tenaga 9 PS di 7.500 rpm, dan torsi 9,2 Nm di 6.000 rpm.

BeAT Street baru dilego Rp19,300 juta, atau lebih murah Rp7 jutaan dari Yamaha X-Ride 125 yang secara tidak langsung menjadi pesaingnya. Meskipun secara kapasitas mesin lebih besar, namun dimensi, dan fitur tidak beda jauh.

Yamaha X-Ride 125 baru pertama kali dirilis 2023, hadir dengan striping garis-garis yang bersilangan, atau sharp edge, dan desain tersebut semakin menguatkan kesan ‘Extreme Symbol’, dengan tiga warna.

Soal harga, motor matik adventure itu dibanderol Rp20,200 juta on the road Jakarta. Yamaha menawarkan garansi 5 tahun, atau 50 ribu kilometer untuk sasis, komponen injeksi, dan ruang bakar seperti piston.

Memiliki sejumlah fiur canggih, diantaranya lampu utama LED, answer back system, lampu hazard, namun odometernya masih konvensional dengan indikator Eco.

Yamaha X-Ride 2018

Photo :
  • VIVA/Dian Tami Kosasih

Selain itu, sektor kaki-kaki dilengkapi suspensi tunggal model tabung di belakang, velg alloy 14 inci dibalut ban tubeless, berukuran 80/80 depan, dan belakang 100/70.

Motor matik Yamaha itu dibekali mesin bensin satu silinder 125cc dengan sistem injeksi, bertenaga 9,3 dk di 8.000 rpm, dan torsi 9,6 Nm di 5.500 rpm. Dengan bermodal spesifikasi tersebut, kira-kira Anda pilih X-Ride atau BeAT Street baru? 

Yamaha Resmikan SMK Kelas Khusus SMK Mekanik Cibinong

SMK Ini Resmi Terapkan Kurikulum Yamaha Technical Academy

PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali hadirkan program SMK Binaan Yamaha yang telah berjalan sejak tahun 2003. Terbaru resmikan di SMK Mekanik Cibinong.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024