Ketimbang Marc Marquez, Lebih Adil Jika Jorge Martin yang Promosi ke Ducati

Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin
Sumber :
  • Twitter: Pramac Racing

Jakarta, 30 Mei 2024 –  Ducati masih belum mengumumkan siapa pembalap yang akan menjadi tandem Francesco Bagnaia di MotoGP 2025. Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, menilai Jorge Martin yang lebih pantas promosi ke Ducati ketimbang Marc Marquez.

Terpopuler: Prabowo Naik Tank di Papua, Kans Jorge Martin Juara Dunia

Pabrikan asal Italia itu tengah dilema mencari siapa pengganti Enea Bastianini. Diyakini, Martin dan Marquez menjadi kandidat terkuat menjadi rekan setim Pecco Bagnaia.

Martin bersama Pramac Racing berhasil menjadi runner up di musim lalu, dan bersaing ketat memburu gelar juara dunia dengan Bagnaia. Sementara itu, Marc Marquez kembali ke performa apiknya setelah gabung Gresini Racing.

Terpopuler: Pecco Tunda Juara Dunia Martin, Syarat Baru Bikin SIM

Saat ini Martin mengoleksi 155 poin dan ada di puncak klasemen, unggul 39 poin dari Bagnaia (2), dan 41 poin dari Marc Marquez (3). Di sisi lain, kursi Aprilia juga kosong di musim depan usai Espargaro menyatakan pensiun akhir musim ini.

Jorge Martin dan Marc Marquez pun masuk kandidat pembalap pabrikan Aprilia. Espargaro menilai Aprilia merupakan tim bagus, namun Martin lebih pantas untuk promosi ke Ducati ketimbang Marquez.

Bagnaia Ngaku Butuh Bantuan Pembalap Lain Demi Jadi Juara Dunia MotoGP Selama 3 Periode

"Pastinya, Aprilia itu sebuah tim dan motor yang bagus. Namun, ini tidak adil. Jorge pantas mendapatkan tunggangan yang dia impikan, yang mana adalah Ducati pabrikan," ujar Espargaro dikutip VIVA Otomotif dari Crash.

"Jika dia tidak mendapatkannya, menurutku, itu akan super tidak adil. Ya, itu akan menjadi sebuah opsi yang sangat bagus. Bisa melihat Jorge memenangi titel atau balapan dengan motor #41? Rasanya seperti aku yang menang. Rasanya sama," pungkas pembalap Spanyol ini.

Pembalap Gresini Racing, Marc marquez

Marc Marquez Tolak Seri Pamungkas MotoGP Digelar di Barcelona

Sirkuit Catalunya di Barcelona diproyeksikan sebagai seri penutup MotoGP 2024, menggantikan MotoGP Valencia.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024