Honda Cerai dengan Repsol di Akhir Musim MotoGP 2024, Gara-gara Marc Marquez?

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez
Sumber :
  • AP Photo/ Kittinun Rodsupan

Jakarta, 29 Mei 2024 –  Repsol dikabarkan akan meninggalkan Honda sebagai sponsor utama mereka di akhir musim MotoGP 2024. Ini mengakhiri salah satu kemitraan paling terkenal di MotoGP antara sponsor dan pabrikan tim besar.

Fabio Quartararo Bongkar Rahasia Motornya Lebih Cepat dari Marc Marquez

Repsol akan mengakhiri sponsor mereka untuk Honda mulai tahun 2025, seperti dilaporkan Motorsport, Rabu 29 Mei 2024. Dengan begitu, Honda berpisah dengan pelumas motor yang sudah jadi sponsor mereka selama 30 tahun.

Namun perusahaan minyak asal Spanyol itu ingin tetap terlibat di MotoGP dengan mempromosikan bahan bakar non-fosil. Repsol dapat mensponsori salah satu bahan bakar berkelanjutan yang akan menjadi bagian dari masa depan MotoGP.

Perlu Mental Baja, Marc Marquez Akui di Pabrikan Ducati Tekanan Lebih Besar

Sejak kepergian Marc Marquez, Repsol memang sudah mengurangi komitmennya terhadap Honda tahun ini karena kurangnya publisitas.  Sepeda motor Repsol Honda tahun ini terlihat kurang memiliki branding Repsol.

Pembalap Honda, Luca Marini

Photo :
  • HRC MotoGP
Terpopuler: Komentar Marquez soal Motor Ducati, Mobil Bekas Rp100 Jutaan Gaya Sultan

Seperti yang bisa dibanggakan oleh sepeda motor di tahun-tahun sebelumnya, dan motornya hanya bertuliskan Honda. Honda telah meraih 15 gelar juara dan 183 kemenangan grand prix dengan Repsol sebagai sponsor setianya.

Akan tetapi, performa Honda saat ini memang sedang terpuruk. Pembalap anyarnya, Luca Marini, tak bisa memberikan poin sama sekali sejauh ini, dan selalu finis di barisang belakang bersama pembalap Honda lainnya.

Honda juga sebelumnya kehilangan sponsor lain, yakni Red Bull. Perusahaan minuman energi asal Austria itu memutuskan ikut Marc Marquez ke Gresini Racing sebagai sponsor pribadi.

Jorge Martin saat tes pramusim bersama Aprilia

Kata Jorge Martin Usai Jajal Motor Aprilia, Lebih Enak dari Ducati?

Jorge Martin telah mencicipi motor anyar Aprilia RS-GP pada tes pramusim MotoGP 2025. Ini menjadi pertama kalinya dia mencicipi Aprilia setelah sekian lama memakai Ducati

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024