Segini Harga Motor Milik Bripda Novandro yang Jadi Ganjelan Bus Damri

Aksi Heroik Bripda Muhammad Novandro, Anggota Satuan Lantas Polres Kubu Raya
Sumber :
  • VIVA/Destriadi Yunas Jumasani

Jakarta - Belum lama ini beredar video viral aksi heroik polisi lalu lintas bernama Bripda Novandro, yang merelakan motor pribadinya dijadikan ganjalan bus damri untuk menghindari kecelakan.

Ojol Cerita Kerasnya Cari Nafkah, Antar Makanan di Tengah Hujan Deras dan Petir Meskipun Ongkosnya Cuma Rp7.200

Aksi Bripda Novandro tersebut dibenarkan oleh Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pipit Rismanto melalui Kepada Bidang Humas Kombes Raden Petit Wijaya. Menurut dia, saat kejadian bahwa ada sebuah bus Damri yang mengalami kerusakan sehingga tak kuat menanjak dan mulai mundur.

Bripda Muhammad Novandro Rela Motornya untuk Ganjal Ban Bus Damri

Photo :
  • VIVA/Destriadi Yunas Jumasani
Viral! Pengemudi Mobil Geplak Pemotor yang Bermesraan, Hotman Paris Siap Pasang Badan

"Bripda Muhammad Novandro merelakan motor pribadinya demi selamatkan nyawa masyarakat. Dia merelakan motornya menjadi pengganjal ban bus Damri yang mengalami kerusakan demi mencegah kecelakaan," jelas Petit.

Motor yang digunakan oleh Bripda Norvandro adalah Motor Yamaha berjenis Aerox 155 Standard dengan harga barunya sekitar Rp27.000.000. Motor tersebut memiliki hanya yang cukup mahal. Meskipun begitu, ia tetap merelakan kendaraanya untuk dijadikan ganjal bus dari.

Heboh Pengajar Cosplay Jadi Murid SMA di Hari Guru Nasional, Warganet: Pasti Gurunya Gen Z

Atas aksinya tersebut membuat Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni tergugah dan mengucapkan rasa terima kasihnya. Selain itu juga, Sahroni akan memberikan motor baru kepada Bripda Novandro sebagai bentuk apresiasinya.

Namun hingga kini belum ada informasi lebih lanjut, mengenai jenis motor apa yang akan diberikan kepada Bripda Novandro, apakah jenis motor yang sama atau yang lain.

Yamaha Aerox 155 warna baru

Photo :
  • Yamaha Thailand

Berikut Daftar Harga Motor Aerox, dilansir Viva Otomotif dari situs Yamaha Motor:
- Aerox Maxi Signature Connected/ABS Rp30.960.000
- Aerox Cyber City Livery Rp27.375.000
- Aerox Standar Rp27.175.000
- Aerox All New 155 Connected ABS Rp31.500.000

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya