Royal Enfield Hunter 350 Terbaru Bakal Masuk Indonesia?

Motor Royal Enfield Hunter 350 terbaru
Sumber :
  • Gaadiwaadi

VIVA Otomotif – Belum lama ini, Royal Enfield meluncurkan sepeda motor baru bernama Hunter 350  di pasar otomotif India. Kuda besi ini masuk segmen sepeda motor ukuran menengah 250 cc-750 cc.

Model tersebut memiliki perpaduan sempurna yang sangat gagah dan menyenangkan dalam pengalaman berkendara. Mereka juga masih mengusung konsep gaya retro-metro sebagai ciri khas perusahaan dalam memproduksi kendaraan.

Managing Director of Eicher Motors Ltd, Siddhartha Lal mengatakan pihaknya menghadirkan model baru ini untuk para konsumen dan juga komunitas di semua negara. Untuk menambah hal baru dalam penjualan, mereka memperbarui model ini yang menjadi pemimpin di segmennya secara global.

Logo Royal Enfield

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

“Keinginan dan aspirasi mereka membentuk motor-motor yang kami ciptakan dan kami terus berusaha menciptakan pengalaman baru dan format pure motorcycling terkini bagi komunitas kami. Hunter 350 adalah sebuah motor yang menggabungkan kekuatan berbagai spesies berbeda dan mempersatukan kekuatan-kekuatan dalam satu paket,” ujar Siddhartha melalui keterangan resmi yang diterima VIVA, Senin 8 Agustus 2022.

Sepeda motor Hunter 350 terbaru itu dibangun dengan platform mesin 350cc J-series yang telah dikembangkan oleh perusahaan. Adanya platform tersebut, membuat motor ini memberikan kelincahan yang sangat kuat di jalanan dalam kota serta kesenangan semata di jalanan terbuka.

Untuk performanya, model anyar ini menggunakan mesin air-oil cooled single cylinder berkapsitas 349 cc. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga sebesar 20,2 daya kuda dengan torsi mencapai 27 Newton meter. Tenaganya telah dilengkapi gearbox 5-speed yang membuatnya halus dan menyegarkan.

“Royal Enfield berusaha untuk menciptakan sebuah motor untuk kota besar yang juga sesuai dengan lingkungan paling keren. Hunter 350 terbaru ini dapat melewati jalanan dalam kota yang ramai, jalanan pinggir kota dan jalan-jalan lainnya dengan penuh percaya diri,” tambah Siddhartha.

MotoGP Ganti Logo, Ini Makna di Baliknya

Dalam peluncurannya, perusahaan yang terkenal dengan ikon motor legendaris ini memberitahu bahwa Hunter 350 terbaru ini akan diluncurkan di pasar utama di willayah Asia Pasifik sebelum akhir tahun ini, dan kemudian di Eropa dan Amerika pada kuartal pertama tahun depan.

Lantas, bagaimana dengan Indonesia? Royal Enfield di Tanah Air masih belum menginformasi detail. Namun, melihat pasar dan para komunitas yang cukup baik, membuat mereka bisa menghadirkan kendaraan ini.

Ancaman Water Hammer Hantui Para Pemotor yang Suka Terobos Banjir

Apalagi saat ini motor dengan konsep legendaris sudah mulai dilirik oleh generasi milenial di Indonesia untuk digunakan sebagai kendaraan sehari-hari. Jadi, bisa dikatakan target pasar dari model ini tidak hanya dari kalangan orang tua saja, tetapi juga kaum muda.

Tempat Cuci Mobil Ini Digerebek oleh Warga Lantaran Diduga Jadi Arena Judi
IT’S HIS/HER DAY 2024 (IHHD 2024)

Lengkap Banget, IT'S HIS/HER DAY 2024 Sajikan Fashion, Olahraga, Kecantikan sampai Otomotif

Salah satu daya tarik utama IHHD 2024 adalah “Oh My Food Festival” (OMFF) yang menawarkan pengalaman kuliner dari lebih dari 50 tenant makanan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024