Kerennya Museum di Vespa World Days 2022

Vespa Kolektor di Museum Vespa Indonesia Bali
Sumber :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

VIVA – Saat ini masih berlanjut kegiatan otomotif internasional, Vespa World Days 2022 yang diselenggarakan di Peninsula Island, Bali. Ada beberapa kegiatan yang menarik di sana, salah satunya mengunjungi museum Vespa Indonesia.

Di sana banyak sekali sepeda motor model Vespa dari yang lawas hingga baru. Diketahui, kuda besi itu merupakan barang koleksi milik orang Indonesia. Adapun Vespa dari tahun 1948 sampai 2021 yang ditata secara urut dengan rapi.

Koordinator Museum Vespa Indonesia, Bambang Priambodo mengatakan bersama panitia mencoba menampilkan koleksi dari para pemilik di Indonesia. Untuk melakukannya, mereka butuh waktu cukup lama.

Deretan Vespa Klasik di Museum Vespa Indonesia

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

“Jadi di sini itu asli koleksi orang indonesia, artinya tidak ada collector dari luar yang kami tampilkan. Jadi kami coba mengurutkan secara sejarah mulai tahun yang tua, 1948 tapi yang ini sedang ada kendala, sampai paling baru di 2021,” ujarnya di Nusa Dua, dikutip VIVA Otomotif Sabtu 11 Juni 2022.

Bambang menambahkan, para kolektor Vespa di Indonesia sangat mendukung dan antusias untuk unitnya dipajang di sini. Bahkan mereka juga mendukung jalanya acara VWD 2022.

“Hal itu membuat para pecinta Vespa jadi tahu, bahwa di Indonesia ada Vespa jenis seperti ini. Ya walaupun mungkin tak semuanya berasal murni dari kami, ada beberapa item tertentu yang dibawa dari luar oleh pemiliknya. Tapi, intinya semua pemiliknya orang Indonesia,” tambahnya.

Lebih lanjut, ada salah satu keunikan dari museum Vespa Indonesia yang menampilkan motor asal Italia ini. Di sini, banyak penggemar Vespa yang baru pertama kali melihat unit-unit tersebut secara asli.

Kecanduan Judi Online, Pria di Jatinegara Nekat Curi Motor Teman Lalu Dijual Daring

“Karena ini tempat sangat terbatas ya, kami lebih melihat dari sisi uniknya, jadi bukan kami menampilkan murni sejarahnya sekali. Mungkin mereka belum tahu, belum pernah lihat, atau mungkin baru lihat di foto, sekarang bisa lihat langsung. Itu saya lihat kemarin sehari kami buka, ternyata yang sudah lama bermain Vespa juga kaget dan kagum,” jelas Bambang.

Sebagai tambahan informasi, di tempat ini dihadiri 58 unit Vespa yang semuanya merupakan koleksi di Indonesia. Museum ini hanya ada selama kegiatan Vespa World Days 2022, dan tidak akan ada lagi di kegiatan lain.

Aksi Komplotan Maling Motor Tembak Polisi saat Beraksi hingga Berujung Didor Tewas saat Ditangkap
Ojol naik Yamaha XMAX 250 baru

Pakai Yamaha XMAX Baru Ojol Ini Jadi Sorotan, Netizen: Susah Dapat Tips

Ojek online atau ojol menjadi transportasi digital yang digandrumi masyarakat saat ini. Berbagai jenis motor, dan tahun produksinya yang digunakan ojol menentukan harga s

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024