Honda Beat 2022 Dapat 4 Baju Baru, Makin Ngejreng!
- Paultan
VIVA – Honda Beat model 2022 mendapatkan penyegaran di Malaysia oleh Boon Siew Honda selaku agen pemegang merek (APM) Honda di sana. Motor matik tersebut mendapat 4 baju baru dengan warna yang lebih segar dari sebelumnya.
Ada empat warna baru yang diberikan pada Honda Beat tersebut, yakni Clipper Yellow, Pearl Magenta, Vivacity Red, dan Pearl Nightfall Blue. Pilihan warna ini sama sekali beda ya dengan yang All New BeAT di Indonesia.
Nampak, desain striping Beat di Malaysia memang lebih "ramai" ketimbang dengan yang di Indonesia. Walau begitu, masih enak dipandang mata.
ecara spesifikasi, Honda All New BeAT versi Malaysia ini identik dengan versi Indonesia. Bedanya hanya di beberapa bagian, seperti lampu sein belakang yang dibuat terpisah dengan menempel di sepatbor.
Lalu ada dua buah reflektor di sepatbor belakangnya. Honda Beat di Malaysia mengusung mesin SOHC 2 katup dengan kapasitas 109,51 cc, mesin dengan diameter piston 41 mm dan jarak langkah 63,1 mm.
Tenaga yang dihasilkan di angka 6,47 kW di 7.500 RPM dengan torsi 9,53 Nm di 5.500 RPM. Untuk harga baru ini, Honda Beat model 2022 dibanderol dengan harga 5.767 Ringgit Malaysia atau setara dengan Rp 19,8 juta.