Motor Ini Jadi yang Pertama Mengaspal di Sirkuit Mandalika

Sirkuit Mandalika
Sumber :
  • instagram.com/themandalikagp/

VIVA – Sirkuit Mandalika yang berlokasi di Lombok, Nusa Tenggara Barat akhirnya akan menggelar ajang balap motor kelas dunia, seperti MotoGP dan World Superbike.

Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 N Melaju Kencang di Sirkuit Mandalika

Tapi sebelum menggelar event kelas dunia tersebut, Sirkuit Pertamina Mandalika menjadi tempat bagi para pembalap muda yang bertarung di Idemitsu Asia Talent Cup (IATC).

Ajang balapan tersebut diselenggarakan oleh Dorna Sports sebagai ajang pembibitan pembalap muda, dengan menggunakan motor Honda NSF250R. Sehingga motor tersebut yang akan pertama kali menjajal Sirkuit Mandalika.

Ini yang akan Dilakukan Anggota DPR Setelah Juara Balap Porsche di Mandalika

Honda NSF250R.

Photo :
  • Dok: Asia Talent Cup

Asia Talent Cup merupakan kompetisi balap motor yang bertujuan mengasah skill para pembalap muda dari penjuru benua Asia, termasuk benua Oseania. 

Segini Kecepatan Maksimal Yamaha NMAX Turbo di Sirkuit Mandalika

IATC 2021 terdiri dari perwakilan delapan negara, yakni Australia, India, Indonesia, Jepang, Malaysia, Qatar, Thailand, dan Turki. Indonesia musim ini diwakili oleh Dandi Herlian, Aditama Fadillah, dan Dheyo Azryan.

Dikutip VIVA Otomotif dari laman resmi Asia Talent Cup, Senin 18 Oktober 2021, ajang ini menggunakan satu merek motor, yakni Honda NSF250R. Di atas kertas, motor ini memiliki panjang total 1.809 mm, lebar total 560 mm, tinggi total 1.037 mm, jarak sumbu roda 1.219 mm, ground clearance 107 mm, dan tinggi jok 729 mm.

Honda NSF250R sendiri bertenagakan mesin 4-tak berpendingin cairan, silinder tunggal, dengan bore dan stroke 78,0 x 52,2 mm. Adapun kapasitas mesin motor ini adalah 249,3 cc, DOHC, dengan rasio kompresi 12.3: 1. Sementara untuk output tenaga dan torsinya tidak diinformasikan.

Rangka motor ini menggunakan bahan aluminium berjenis twin tube. Suspensi depannya pakai model USD (Upside Down) dan untuk suspensi belakangnya pakai monoshock dengan Pro-link. Motor ini memiliki kapasitas bahan bakar sebanyak 11,0 liter.

Adapun untuk kaki-kakinya, depan pakai ukuran ban profil 95/75R17, sementara ban belakang pakai profil 115/75R17. Lanjut ke rem depan, pakai cakram tunggal 296 mm, dengan kaliper 4 piston dan rem belakang pakai cakram tunggal 186 mm, dengan kaliper 1 piston.

Dorna Sports telah mengumumkan secara resmi pelaksanaan MotoGP seri Indonesia akan digelar 18-20 Maret 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, Indonesia.

Sebelum menggelar MotoGP, tahun ini Sirkuit Mandalika terlebih dahulu menggelar dua event balap motor berstandar internasional. Pertama ada ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) pada 12-14 November, disambung World Super Bike (WSBK) pada 19-21 November.

Sehingga motor Honda NSF250R menjadi motor balap pertama yang menjajal sirkuit kebanggaan masyarakat Indonesia, yang sudah tidak sabar untuk menonton ajang balapan dunia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya